Bagi Seorang Blogger - Menulis Adalah Kemauan dan Bukanlah Sebuah Keterampilan

06.44 Add Comment
Bagi seorang blogger, menulis adalah kemauan dan bukanlah sebuah keterampilan. Kemauan inilah yang lama kelamaan akan menjadi rutinitas yang menyenangkan, karena itu telah mengakar dalam hati dan pikiran seorang blogger. Menulis telah menjadi passion, sehingga setiap tema yang akan diposting ke dalam bentuk artikel akan disusun dan dirangkai apik, menarik, terasa ringan tanpa beban.

Blogger seperti ini telah melewati masa-masa frustasi karena mengalami stagnasi temporal / kehabisan ide / kebuntuan / bingung mau menulis tentang apa. Masa-masa seperti ini pasti pernah dialami hampir semua blogger. Dan hari demi hari ia akan terus mencari solusi sampai akhirnya menulis artikel sudah tidak menjadi beban, ia akan menulis kapan saja ia mau, tak peduli dengan topik yang sedang ngetren, tetapi ia mampu menciptakan sebuah tema yang ringan sekalipun menjadi trending topic di internet.

Tidak semua orang memiliki kemauan untuk menulis atau mengelola blog dengan baik. Hal ini terjadi pada dua orang teman kerja saya, dimana kedua-duanya sebenarnya memiliki keterampilan untuk menjadi seorang blogger. Teman saya yang pertama memiliki latar belakang pendidikan IT dari Universitas terkenal di Jogja, sering mengikuti pelatihan IT yang diselenggarakan oleh Event Organizer yang bekerja sama dengan perusahaan IT seperti Google Corp. Namun, karena tidak memiliki kemauan, ia tak memiliki blog sama sekali. Padahal, blog bagi profesi bidang IT bisa dikatakan sebagai ritual wajib untuk memperkuat personal branding dirinya.

Berbeda dengan teman kerja saya yang pertama, teman saya yang kedua memiliki latar belakang sastra dari sebuah Universitas Negeri terkenal di Jakarta. Saya sudah berkali-kali mengajak dia untuk menulis, mengajari cara membuat blog, bagaimana memposting artikel, dan seandainya dia kesulitan untuk mempublish artikel saya bersedia membantu. Akan tetapi, lagi-lagi karena tidak ada kemauan meskipun sebenarnya ia punya banyak ide dan konsep tulisan yang hebat, akhirnya tak satupun tulisan yang menjadi karya pribadi. Artinya teman saya ini telah dengan sengaja menenggelamkan potensi dahsyat yang ada dalam dirinya.

Dari pengalaman nyata yang saya ceritakan diatas, kiranya kita dapat mengambil sebuah benang merah (hijau, kuning, biru, juga boleh), bahwa bagi seorang blogger menulis memang lebih condong sebagai kemauan daripada keterampilan. Begitu juga dalam bidang kehidupan yang lainnya, banyak orang yang sebenarnya sudah cukup terampil, namun karena tidak memiliki nawaitu yang kuat, akhirnya potensi dahsyat dalam dirinya hanya tersimpan dalam dirinya sendiri.

Jadi, bagi blogger, jadikanlah menulis ini sebagai passion yang menurut sebagian ahli mengatakan bahwa passion adalah aktivitas atau pekerjaan yang membuat kita merasa nyaman dan happy dalam menjalankannya. Passion lahir dari rahim kemauan yang dipadukan dengan kesadaran akan potensi dirinya. Salam sukses selalu!

 Menulis Adalah Kemauan dan Bukanlah Sebuah Keterampilan

Sensasi Medang Dengan Tempe Mendoan

11.04 6 Comments
Medang merupakan istilah yang diucapkan oleh orang Jawa, terutama Jawa Tengah, yang menggambarkan aktivitas menikmati makanan ringan yang disajikan untuk menyambut pagi atau sore hari, untuk menyambut kedatangan sanak keluarga dan tamu, atau sebagai sebuah aktivitas saat sekelompok orang sedang break dari pekerjaan yang dilakukannya. Ada juga yang menyebut Medang dengan istilah Macit. Keduanya hampir sama, tetapi ada penekanan yang berbeda. Kalau Medang lebih condong pada menikmati minuman yang disajikan, sedangkan Macit lebih kepada menikmati makanan ringan yang disuguhkan. Namun keduanya merujuk pada aktivitas yang sejenis.

Makanan dan minuman yang disuguhkan dalam acara Medang ini bervariasi yang ditempatkan dalam wadah yang berbeda. Penikmat Medang biasanya mencicipi makanan khas suatu daerah yang dilakukan sambil ngobrol santai atau duduk sendirian sambil mendengarkan suara burung perkutut atau mengamati hewan peliharaan.

Salah satu makanan khas daerah Banyumas, Purwokerto, Cilacap, Purbalingga, Tegal, Slawi, Brebes, Bumiayu, Ajibarang, dan Banjarnegara adalah "Tempe Mendoan" atau biasa disebut dengan Mendoan saja. Makanan yang berbahan dasar tempe ini sejak lama telah menjadi makanan khas daerah-daerah tersebut. Dengan racikan tepung terigu, tepun beras, bumbu, dan irisan daun bawang, tempe yang diolah menjadi Mendoan ini akan berubah menjadi kuliner yang lezat, kenyal, gurih, dan nikmat yang dapat membuat hari-hari Anda semakin ceria.

Bagi Anda yang suka dengan makanan yang memiliki rasa pedas, Anda dapat mencocol Tempe Mendoan ini ke dalam adonan sambal, baik itu sambal kecap maupun sambal kacang. Anda bisa juga menikmati cita rasa maknyuss Tempe Mendoan ini dengan cara menggigit terlebih dahulu cabe rawit pedas ijo yang biasanya selalu setia menemani Tempe Mendoan ini. Dan selain sebagai Lawuh Medang, Tempe Mendoan bisa dijadikan sebagai lauk-pauk utama. Nah...nggak sabar kan pengen nyobain Tempe Mendoan yang kenyel, gurih, dan nikmat? Nggak sabar juga ingin merasakan sensasi medang dengan tempe mendoan? Tempe Mendoan...Nyatanya ngenakin!

Sensasi Medang Dengan Tempe Mendoan Sensasi Medang Dengan Tempe Mendoan

Memaknai Sumpah Pemuda Sebagai Pemicu Kebangkitan Bangsa

07.30 4 Comments
Memaknai Sumpah Pemuda Sebagai Pemicu Kebangkitan Bangsa  
Memaknai Sumpah Pemuda Sebagai Pemicu Kebangkitan Bangsa

"Pemuda idaman jadi impian, pemuda pujaan jadi bayangan", begitulah bunyi salah satu syair lagu Tarling "Pemuda Idaman" yang dinyanyikan beberapa penyanyi dangdut Indonesia. Lagu tersebut mengambarkan kekaguman terhadap sosok pemuda yang diimpikan dan menjadi pujaan hati. Dalam lagu tersebut juga berisi perasaan segan dan cinta yang luar biasa terhadap sang pemuda yang selalu dirindukan dan merasa gemetar saat bertatap muka atau berjumpa dengan sang pemuda.
Tampilan Halaman Pertama Google mengingatkan Hari Sumpah Pemuda
Tampilan Halaman Pertama Google mengingatkan Hari Sumpah Pemuda

Adalagi kata bijak dari Presiden Indonesia pertama, Soekarno yang mengatakan : "Beri aku seribu orang tua, niscaya akan kucabut Semeru dari akarnya. Beri aku sepuluh pemuda, niscaya akan kuguncangkan dunia". Kalimat motivasi yang diucapkan Soekarno ini mengingatkan kepada generasi muda, pemuda Indonesia bahwa peran aktif dan sumbangsih pemikirannya bagi bangsa dan negara dapat membawa perubahan yang sangat besar bagi kemajuan dan kejayaan bangsa Indonesia. Pemuda Indonesia mesti bersatu dan berkolaborasi harmonis untuk membangun negeri dan membawa harum nama Indonesia di tingkat dunia.

Berbagai prestasi telah dicapai oleh pemuda Indonesia akhir-akhir ini, dari ikut sertanya atlet balap mobil formula (meski mengalami kendala), prestasi di bidang olahraga Bulu Tangkis, bertumbuh pesatnya bisnis online (E-Commerce), dan berbagai kemajuan lainnya yang patut dibanggakan. Generasi muda menjadi aktor utama yang menjadi penggerak Sumber Daya Manusia  untuk berkiprah lebih baik lagi.

Pemuda Indonesia juga banyak yang menyumbang ide dan kreatifitasnya bagi dunia ilmu pengetahuan dan sumber informasi dengan memutuskan dan berkomitmen menjadi seorang Blogger. Meskipun di tahun 2016 ini belum ada statistik resmi mengenai jumlah Blogger aktif yang ada di Indonesia, namun dari dari data tahun 2011 kita dapat melihat bahwa jumlah Blogger Indonesia tumbuh berkembang sepuluh kali lipat dibanding pada tahun 2008 yang hanya 500.000 orang, di tahun 2011 jumlahnya menjadi 5.000.000 orang. Dan data jumlah Blogger Indonesia untuk tahun 2015 menurun menjadi 3.000.000 orang.

Bila dibandingkan dengan keadaan tahun 2009 dimana saya mulai menulis di blog untuk yang pertama kali, keadaan di tahun 2016 ini cukup menggembirakan. Kini telah banyak Blogger Perempuan Indonesia yang mulai menunjukkan kualitas postingan dan blog yang mereka kelola rata-rata memiliki jumlah trafik yang sangat bagus. Mudah-mudahan momen peringatan Hari Sumpah Pemuda ini bisa dijadikan sebagai pemicu kebangkitan bangsa Indonesia. Blogger Indonesia punya potensi untuk mengenalkan segala hal unik dan kreatif yang ada di negara Indonesia.

Di bidang bisnis pun telah muncul beberapa anak muda Indonesia yang telah sukses membangun usaha dengan kreatifitas dan ketekunan yang mereka pelajari dari para maestro bisnis di tanah air. Dari mulai berdagang pakaian, bisnis kuliner, bisnis online transportasi, generasi muda Indonesia setapak demi setapak mulai merintis kesuksesan dengan semangat kerja keras dan mental yang tangguh mengelola kegagalan demi kegagalan menjadi kesuksesan besar di kemudian hari. Salam Sumpah Pemuda!

Menyelaraskan Kurikulum Pendidikan Dengan Cetak Biru Masa Depan Bangsa

13.44 4 Comments
Perkembangan Kurikulum di Indonesia
Perkembangan Kurikulum di Indonesia

Kurikulum sebagai dasar penyelenggaraan pendidikan di tingkat satuan pendidikan (sekolah) dewasa ini menjadi sangat penting untuk dibicarakan sebagai konsekuensi bertumbuhnya peradaban dunia dan perubahan yang cukup drastis di bidang ekonomi. Ketika sebuah negara mengalami pertumbuhan yang cukup lambat dilihat dari berbagai bidang kehidupan, kemampuan suatu negara dalam menyiapkan Sumber Daya Manusia yang handal dan mumpuni kembali dipertanyakan. Apa yang kurang atau apa yang salah dan terjadi terus-menerus sepanjang tahun di negara tersebut? Kemudian kurikulum menjadi hal yang layak untuk dianalisa, sejauh mana kurikulum yang ada di negara tersebut mampu menelurkan generasi-generasi yang siap membawa suatu negara menjadi lebih maju dan berkembang. Sebelum kita membahas tentang kurikulum pendidikan yang ada di Indonesia, ada baiknya kita simak dua cerita berikut ini:

Cerita Pertama  - SEKOLAH 'KNOWING' vs SEKOLAH 'BEING' [Dikutip dari WA Group]
Kantor kami, Perusahaan PMA dari Jepang, mendapat pimpinan baru  dari Perusahaan induknya di Jepang. Ia akan menggantikan Pimpinan yang lama yang memang sudah waktunya untuk balik ke negaranya. Sebagai partner, saya ditugaskan untuk mendampinginya selama ia berada di Indonesia. Saya menawarkan kepadanya selain perkenalan kepada relasi  juga, untuk melihat-lihat objek wisata kota Jakarta dan Bandung.
 
Pada saat kami ingin menyeberang jalan, teman saya ini selalu berusaha untuk mencari zebra cross. Berbeda dengan saya dan orang Jakarta yang lain, dengan mudah menyeberang di mana saja sesukanya. Teman saya ini tetap tidak terpengaruh oleh situasi. Dia terus mencari zebra cross ataupun jembatan penyeberangan, setiap kali akan menyeberang. Padahal di Indonesia tidak setiap jalan dilengkapi dengan sarana seperti itu.

Yang lebih memalukan, meskipun sudah ada zebra cross tetap saja para pengemudi tancap gas, tidak mau mengurangi kecepatan guna memberi kesempatan pada para penyeberang. Teman saya geleng-geleng kepala mengetahui perilaku masyarakat kita. Akhirnya saya coba menanyakan pandangan teman saya ini mengenai fenomena menyeberang jalan tadi.

Saya bertanya, mengapa orang-orang di negara ini menyeberang tidak pada tempatnya, meskipun mereka tahu bahwa zebra cross itu adalah sarana untuk menyeberang jalan. Sementara kenapa dia selalu konsisten mencari zebra cross meskipun tidak semua jalan di negara kami dilengkapi dengan sarana tersebut.

Pelan-pelan dia menjawab pertanyaan saya, "It's all happened because of The Education System." Saya kaget juga  mendengar jawabannya. Apa hubungannya menyeberang jalan sembarangan dengan sistem pendidikan? Dia melanjutkan penjelasannya, Di dunia ini ada 2 jenis sistem pendidikan, yang pertama adalah sistem pendidikan yang hanya menjadikan anak-anak kita menjadi mahluk 'Knowing' atau sekedar tahu saja, sedangkan yang kedua sistem pendidikan yang mencetak anak-anak menjadi mahluk 'Being'.

Apa maksudnya?
Maksudnya, sekolah hanya bisa mengajarkan banyak hal untuk diketahui para siswa. Sekolah tidak mampu membuat siswa mau melakukan apa yang diketahui sebagai bagian dari kehidupannya. Anak-anak tumbuh hanya menjadi 'Mahluk Knowing', hanya sekedar 'mengetahui' bahwa:
- zebra cross adalah tempat menyeberang,
- tempat sampah adalah untuk menaruh sampah.

Tapi mereka tetap menyeberang dan membuang sampah sembarangan. Sekolah semacam ini biasanya mengajarkan banyak sekali mata pelajaran. Tak jarang membuat para siswanya stress, pressure dan akhirnya mogok sekolah. Segala macam mata pelajaran diajarkan dan banyak hal yang diujikan, tetapi tak satupun dari siswa yang menerapkannya setelah ujian. Ujiannya pun hanya sekedar tahu, atau 'Knowing' saja.

Di negara kami, sistem pendidikan benar-benar diarahkan untuk mencetak manusia-manusia yang "tidak hanya *TAHU* apa yang benar tetapi *MAU* melakukan apa yang benar sebagai bagian dari kehidupannya". Di negara kami, anak-anak hanya diajarkan 3 mata pelajaran pokok:
1. Basic Sains
2. Basic Art
3. Sosial

Dikembangkan melalui praktek langsung dan studi kasus dan dibandingkan dengan kejadian nyata di seputar kehidupan mereka. Mereka tidak hanya *TAHU*, mereka juga *MAU* menerapkan ilmu yang diketahui dalam  keseharian hidupnya. Anak-anak ini juga tahu persis alasan mengapa mereka mau atau tidak mau melakukan sesuatu.

Cara ini mulai diajarkan pada anak sejak usia mereka masih sangat dini agar terbentuk sebuah kebiasaan yang kelak akan membentuk mereka menjadi mahluk 'Being', yakni manusia-manusia yang melakukan apa yang mereka tahu benar. Betapa sekolah begitu memegang peran yang sangat penting bagi pembentukan perilaku dan mental anak-anak bangsa. Tidak hanya sekadar berfungsi sebagai lembaga sertifikasi yang hanya mampu memberi ijazah kepada para anak bangsa.

Karakter, perilaku dan kejujuran adalah landasan untuk membangun anak didik yang lebih beradab dalam berperilaku. Bukan sekadar angka-angka akademik seperti yang tertera di buku-buku raport sekolah ataupun Indeks Prestasi IPK.

Kejujuran dan etika moral adalah prioritas utama, sedangkan kepintaran itu kita kembangkan kemudian,  karena setiap anak terlahir pintar dan pendidikan itu sendiri adalah perkembangan. Oleh sebab itu, seyogyanya, kita tidak perlu terlalu risau jika seorang anak belum bisa Calistung ( baca tulis hitung ) atau Pipolondo ( Ping Poro Lan Sudo )  saat masuk SD atau bahkan setelah sekolah SD sekalipun, Tapi mestinya  harus peduli jika sorang anak tidak jujur dan beretika buruk. "Pendidikan itu bukan persiapan untuk hidup, karena  pendidikan adalah kehidupan itu sendiri."  (John Dewey)

Cerita Kedua - Bagian HRD Sebuah Perusahaan Kesulitan Mencari Karyawan [LikedIn Social Media]
Sebuah posting di situs social media Likedin mengabarkan keresahan bagian HRD sebuah peusahaan yang merasa kesulitan mencari karyawan untuk menduduki posisi pekerjaan yang diiklankan. Kesulitan yang mereka maksudkan adalah karyawan yang siap kerja dan dapat langsung beradaptasi dengan dunia kerja. Hal ini mengingat tidak semua perusahaan memiliki waktu dan SDM yang cukup untuk melatih (training) karyawan baru. Maka mencari karyawan yang ready untuk bekerja adalah suatu keharusan. Dan salah seorang relasi berkomentar bahwa ada lebih kurang 10 juta orang pengangguran, kok perusahaan masih kesulitan mencari karyawan?

Kesimpulan 1 - Kurikulum di Indonesia Mesti Dirombak Besar-besaran
Salah satu indikator keberhasilan penerapan kurikulum adalah terserapnya lulusan sekolah ke berbagai bidang pekerjaan, pembentukan bisnis baru, disertai testimoni pimpinan perusahaan yang menyatakan kepuasan terhadap lulusan dari sekolah-sekolah yang ada di Indonesia. Namun, kabar yang didapatkan adalah sangat mengejutkan, bahwa lulusan sekolah dan universitas yang ada di Indonesia rata-rata belum siap bekerja dan mereka buta sama sekali dengan yang namanya budaya kerja.

Perusahaan dan Pemerintah musti duduk bersama membahas tentang kurikulum pendidikan agar selaras dengan kebutuhan perusahaan dalam mendapatkan karyawan yang benar-benar siap bekerja. Disamping itu apabila lulusan sekolah atau universitas tersebut memutuskan untuk membuka usaha baru, maka ia dapat mewujudkannya dengan mudah karena sudah dibekali dengan pengetahuan dan keterampilan yang mumpuni.

Berkaca dari cerita pertama tentang orang Jepang yang kaget melihat perilaku orang Indonesia dalam berlalu lintas, kurikulum di Indonesia mustinya cukup mengajarkan empat mata pelajaran saja, yakni:
  • Agama
  • PKn
  • Bahasa Indonesia
  • Matematika
Empat mata pelajaran tersebut saya rasa sudah lebih dari cukup untuk diajarkan di sekolah, sementara mata pelajaran lainnya dimasukkan ke dalam mata pelajaran peminatan yang bisa dipilih peserta didik sesuai dengan cita-cita mereka. Bahasa Inggris tidak perlu diwajibkan, karena pengalaman membuktikan, peserta didik belajar bahasa Inggris lebih dari 5 tahun tetap tidak menghasilkan kemampuan yang mumpuni. Kenapa? Karena pelajaran Bahasa Inggris tersebut tidak digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga wajar jika kemampuan anak adalah nol sebagai akibat anak kesulitan mengkaitkan apa yang mereka pelajari dengan kehidupan sehari-hari. Dan yang perlu diingat bahwa kesuksesan tidak ditentukan oleh kemahiran dalam bahasa Inggris, bisa jadi anak tersebut akan sangat sukses jika belajar bahasa Mandarin misalnya. Jadi, pelajaran bahasa diluar bahasa Indonesia dimasukkan ke peminatan / eskul.

Kesimpulan 2 - Kurikulum di Indonesia Harus Selaras Dengan Cetak Biru Masa Depan Bangsa
Cetak biru masa depan bangsa merupakan dokumen negara yang berisi visi, misi suatu negara, beserta program-program yang dilakukan untuk mewujudkan Visi dan Misi tersebut. Cetak biru ini tidak boleh bergantung pada satu masa kepemimpinan seorang presiden saja, namun merupakan program jangka panjang yang wajib dipatuhi oleh siapapun orang yang menjabat sebagai presiden. Karena cetak biru ini bisa berlaku mulai dari 10 tahun, 20 tahun, 50 tahun, bahkan sampai 100 tahun kedepan.

Dalam cetak biru masa depan bangsa ini dituliskan dalam beberapa puluh tahun Indonesia akan menjadi negara yang seperti apa. Jika Visi dan Misi negara ini adalah menjadi yang terdepan di bidang maritim misalnya, maka dalam misi dan program kerjanya akan tertuang seberapa banyak perusahaan yang akan dibangun pemerintah, seberapa banyak infrastruktur yang akan dibuat, seberapa banyak kebutuhan Sumber Daya Manusia yang harus disiapkan berkaitan dengan bidang tersebut. Nah, kurikulum nanti akan selaras dengan Cetak Biru Masa Depan bangsa ini karena cetak biru tentu dibuat dengan analisis dan pendataan yang akurat tentang berbagai hal yang ada di negara Indonesia dari mulai jumlah penduduk usia produktif, potensi sumber daya alam, peralatan yang sudah ada, dan lain sebagainya.

Sangat disayangkan saya sebagai warga negara Indonesia tidak mendapatkan informasi yang jelas tentang Visi dan Misi negara ini, sebagai akibat kurang pro aktifnya pemerintah memberikan informasi yang clear kepada publik. Bagaimana dunia pendidikan akan mampu membuat kurikulum yang berkualitas, sementara cetak biru masa depan bangsa pun tak ada?

Cara Mengatasi Error Pada Aplikasi PMP Ditjen Dikdasmen

11.42 Add Comment
Contoh tampilan yang error dan form tidak ter-render sempurna pada Aplikasi PMP
Contoh tampilan yang error dan form tidak ter-render sempurna pada Aplikasi PMP

Dasar Pengembangan Aplikasi PMP
Sesuai dengan amanat Undang Undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menerapkan penjaminan mutu pendidikan di satuan pendidikan dasar dan menengah. Tujuan penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah adalah untuk memastikan penyelenggaraan pendidikan dasar dan menengah oleh satuan pendidikan di Indonesia berjalan sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan.

Sistem Penjaminan Mutu yang dikembangkan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terdiri atas Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) dan Sistem Penjaminan Mutu Eksternal (SPME). SPMI dilaksanakan oleh satuan pendidikan, sedangkan SPME dilaksanakan oleh institusi di luar satuan pendidikan seperti pemerintah pusat, pemerintah daerah, Badan Standar Nasional Pendidikan, dan Badan Akreditasi Sekolah/Madrasah.

Penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah adalah suatu mekanisme yang sistematis, terintegrasi, dan berkelanjutan untuk memastikan bahwa seluruh proses penyelenggaraan pendidikan telah sesuai dengan standar mutu dan aturan yang ditetapkan. Untuk dapat melakukan penjaminan mutu pendidikan dengan baik diperlukan adanya sistem penjaminan mutu pendidikan.

Dalam rangka memfasilitasi agar proses pelaksanaan system penjaminan mutu untuk satuan pendidikan berjalan lebih efektif dan efisien, Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah telah mengembangkan Aplikasi Penjaminan Mutu Pendidikan (PMP). Adanya Aplikasi PMP diharapkan dapat memberikan fasilitasi satuan pendidikan dalam penerapan sistem penjaminan mutu dalam rangka memperkuat upaya satuan pendidikan dalam memberikan pelayanan pendidikan yang bermutu sesuai kebutuhan nyata di lapangan.

Aplikasi PMP dirancang sedemikian rupa sesuai dengan kaidah-kaidah Sistem penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah yang bertujuan untuk menjamin pemenuhan standar pada satuan pendidikan dasar dan menengah secara sistemik, holistik, dan berkelanjutan, sehingga tumbuh dan berkembang budaya mutu pada satuan pendidikan secara mandiri. Di dalam aplikasi PMP tersedia kuesioner untuk setiap stakeholder sekolah yang digunakan untuk melakukan pemetaan mutu pendidikan yang dilaksanakan oleh satuan pendidikan berdasarkan Standar Nasional Pendidikan.

Secara teknis Aplikasi PMP bersifat komponen opsional (add ons/pengaya) dari Aplikasi Dapodik, maka Aplikasi PMP akan dapat diinstall dan berjalan jika dikomputer tersebut telah ter-install Aplikasi Dapodik. Secara otomatis Aplikasi PMP akan mengambil entitas data pokok dari Aplikasi Dapodik seperti data profil sekolah, PTK, PD dan lainnya. Selanjutnya Aplikasi PMP akan menampilkan daftar pertanyaan/kuesioner untuk masing-masing entitas data tersebut.

Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LPMP) adalah lembaga yang berada di tingkat provinsi di bawah Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Dan Menengah yang bertugas melaksanakan Penjaminan Mutu Pendidikan Dasar dan Menengah di provinsi berdasarkan kebijakan nasional. LPMP yang akan melakukan sosialisasi dan pendampingan terhadap implementasi dan pelaksanaan Sistem penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah menggunakan Aplikasi PMP.

Permasalahan Yang Sering Terjadi Pada Aplikasi PMP
Sebagai seorang operator sekolah untuk tingkat SD, SMP, dan SMA mendapatkan tambahan tugas untuk menyelesaikan pengisian kuisioner pada Aplikasi PMP. Mengerjakan Aplikasi PMP ternyata tidak semulus seperti mengerjakan Aplikasi Dapodik atau Aplikasi KJP. Operator sekolah banyak menjumpai seabrek masalah yang menyebabkan proses pengisian data pada Aplikasi PMP tidak kunjung selesai. 

Perawatan sistem PMP Dikdasmen Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan
Perawatan sistem PMP Dikdasmen Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan

Saya pun mengalami pusing tujuh keliling yang luar biasa saat menggunakan Aplikasi PMP mulai dari versi 1.2, 1.3, sampai 1.4. Nah, di versi 1.4 inilah semua permasalahan yang saya alami dalam mengoperasikan Aplikasi PMP dapat teratasi, meskipun menyisakan satu pertanyaan lagi yakni mengapa proses pengiriman data ke server PMP masih juga lama. Permasalahan yang sering muncul dari Aplikasi PMP adalah:
  1. Gagal login dengan keterangan tidak terhubung Dapodik.
  2. Verifikasi kuisioner tidak muncul.
  3. Halaman aplikasi error yang menyebabkan tampilan tidak ter-render sempurna.
  4. Beberapa bagian pertanyaan tidak muncul, seperti pada menu untuk komite.
  5. Saat sudah diinstall versi terbaru, muncul pesan berupa halaman yang berisi kode HTML / PHP.
Merujuk pada pengalaman saya dalam mengisi kuisioner pada Aplikasi PMP, untuk mengatasi semua permasalahan diatas hal yang membuat saya dapat menyelesaikan / mengatasi error pada Aplikasi PMP ini adalah:
  • Menginstall Aplikasi Dapodik 2016b
  • Unduh prefil Dapodik dan Sinkronisasi
  • Menginstall Aplikasi PMP Versi 1.4
  • Menginstal Patch / Update Aplikasi Dapodik 2016b dan menimpa file pada Aplikasi Dapodik yang sudah sebelumnya diinstall.
  • Semua saya lakukan pada laptop / komputer yang lain dan Alhamdulillah semua berjalan normal dan sudah tidak ada yang error, meski proses pengiriman data masih lama (saat artikel ini diposting, web Aplikasi PMP sedang dalam perawatan).
Inilah halaman web Dapodik yang membantu saya mengatasi error pada Aplikasi PMP
Inilah halaman web Dapodik yang membantu saya mengatasi error pada Aplikasi PMP

Mudah-mudahan tips yang saya berikan dapat bermanfaat bagi rekan-rekan operator yang masih mengalami kendala dalam mengoperasikan Aplikasi PMP. Apabila ada pertanyaan dan saran silahkan sampaikan di kolom komentar yang disediakan. Salam Olahraga!

Cara Hidup Bahagia - Ucapkanlah Terima Kasih

16.37 8 Comments
Hidup yang bahagia dengan syukur
Cara hidup bahagia - Ucapkanlah terima kasih.
(Gambar: s-media-cache-ak0.pinimg.com)

Bahagia itu sederhana. Kalimat tersebut mengandung makna yang cukup dalam dan harus dipahami dari berbagai sudut pandang. Namun akhirnya semua sepakat bahwa sumber kebahagiaan terbesar justru berawal dari hal-hal sederhana dan seringkali kita anggap remeh. Salah satu cara agar hidup kita menjadi bahagia adalah sering-seringlah berterima kasih. Mengucapkan terima kasih ada dua dimensi, yakni berterima kasih kepada Sang Pencipta, dan yang kedua adalah berterima kasih kepada ciptaan Tuhan, baik itu hewan, manusia, ataupun tumbuh-tumbuhan yang ada di sekeliling rumah kita.

Mengucapkan terima kasih kepada Sang Pencipta biasa disebut dengan istilah bersyukur, atas kenikmatan dan atas nafas yang masih bisa kita rasakan. Sedangkan kepada manusia lainnya, kita juga wajib mengucapkan terima kasih saat akan berpamitan pulang, atau setelah seseorang menyelesaikan suatu pekerjaan. Meskipun Anda seorang Bos, Manajer, Direktur, dan lain sebagainya, Anda tetap harus mengucapkan terima kasih kepada bawahan Anda.

Ucapan terima kasih yang disampaikan dari seorang atasan kepada bawahan akan memberikan efek sosial yang menakjubkan. Disini prinsip bahwa semua manusia adalah sama-sama berharga jelas nampak dan menguat di setiap tatanan sosial kehidupan. Ini memberikan pelajaran berharga bagi kita, bahwa harta benda atau apapun yang kita miliki tidak ada bandingannya dengan indahnya hubungan persaudaraan yang rukun, harmonis, dan saling support satu sama lain. Sehingga jurang komunikasi antar sesama manusia akan semakin mengecil dan manusia berada pada puncak kebahagiaannya ketika dirinya bisa berbaur dan beraktivitas dengan penuh semangat, apapun profesinya.

Mengucapkan terima kasih seringkali kita lupakan. Contohnya kepada Ibu yang sudah susah payah menyiapkan masakan untuk anggota keluarga. Meskipun awalnya terasa aneh, kebiasaan mengucapkan terima kasih akan menjunjung pribadi Anda menjadi pribadi yang disegani, dihormati, dan dicintai.

Kenaikan Upah Minimum Provinsi DKI Tahun 2017 Akan Diumumkan 1 November

11.44 Add Comment
Demo Buruh Tuntut Kenaikan Upah
Demo Buruh Tuntut Kenaikan Upah
(Gambar: wartakota.tribunnews.com)
Pemerintah Daerah Provinsi DKI Jakarta rencananya akan mengumumkan kenaikan Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI Jakarta untuk tahun 2017 pada tanggal 01 November 2016 mendatang. Sementara Rabu besok adalah hari pelaksanaan sidang lanjutan perihal kenaikan UMP Provinsi DKI Jakarta tahun 2017. Mengingat sidang Dewan Pengupahan untuk menetapkan UMP DKI 2017 yang dilaksanakan di Blok G Gedung Pemprov DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat, pada hari Senin tanggal 24 Oktober 2016 telah mengalami kebuntuan. Pengusaha tetap kekeh dengan besaran upah 3,3 juta rupiah, jauh dari angka yang dituntut buruh yakni sebesar 3,8 juta rupiah.

Penetapan besaran Upah Minimum Provinsi (UMP) DKI ini mengacu pada Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 78 tentang Pengupahan. Gubernur DKI Jakarta Ahok menyatakan bahwa sebenarnya Gubernur kurang setuju dengan Formula PP 78 tahun 2015 dan sudah mengirimkan surat ke Kementerian Tenaga Kerja dan balasannya tetap agar dalam menetapkan UMP mengacu dan memakai formula PP 78/2015. Sehingga prediksi UMP Provinsi DKI tahun 2017 maksimalnya hanya sampai 3,4 juta rupiah saja.

Kita berharap bahwa pemerintah akan bijaksana dalam menentukan besaran UMP agar buruh / karyawan dapat bekerja dengan nyaman dan dapat mencukupi kebutuhan hidup keluarga. Apalagi Gubernur DKI Jakarta dihadapkan pada citra tentang dirinya sebagai calon Gubernur pada Pilkada DKI tahun 2017. Apakah persoalan upah buruh ini akan menjadi ganjalan bagi Ahok untuk memenangkan Pilkada tahun 2017? Hemm...kita tunggu saja tanggal mainnya.

Memilih Browser Yang Tercepat Untuk Perangkat Anda

11.13 Add Comment
Browser sebagai aplikasi untuk menjelajahi berbagai website di internet menjadi perhatian penting bagi Anda yang sering mencari informasi dari internet. Sebagai pengguna kita tentu membutuhkan browser yang cepat, aman, dan mudah digunakan. Dan yang terpenting adalah, browser tersebut dapat memenuhi kebutuhan kita dengan berbagai add-ons yang membantu pekerjaan kita sehari-hari.

Ada dua buah browser yang paling sering digunakan para pengguna internet, yakni Google Chrome dan Mozilla Firefox. Terpilihnya dua browser unggulan ini tentu sebagai bentuk kepuasan pelanggan yang dengan sukarela memberikan testimoni dan ulasan mereka terhadap kualitas sebuah browser.

Memilih Browser Terbaik Untuk Perangkat Anda
Memilih Browser Terbaik Untuk Perangkat Anda

Anda dapat memilih browser sesuai kebutuhan dan yang terpenting dalam memilih browser adalah manfaat yang kita peroleh dari browser tersebut, yakni mempercepat dan mempermudah pekerjaan kita. Jika bowser tersebut cepat namun tidak dibarengi dengan tool-tool yang kita butuhkan, kita tentu akan berpindah ke lain hati, eh...maksud saya berpindah ke browser yang mendukung kinerja. Langkah terbaik adalah dengan mencobanya langsung dengan menginstall salah satu browser. Apabila dari User Interface dan kecepatannya oke, Anda tinggal menjadikannya sebagai browser pilihan.

Delicious Food - Pete Bakar and Iwak Peda

08.51 Add Comment
Indonesia memiliki berbagai varian kuliner yang memiliki citarasa aduhai, maknyuss rasanya. Dari namanya pun beragam mulai dari A sampai Z. Contohnya: ayam kampung bakar, bebek goreng, empal, gudeg, nasi padang, soto, dan lain sebagainya. Dan yang membuat kita bangga adalah bahwa ada jenis makanan Indonesia yang digandrungi oleh turis mancanegara, sampai-sampai yang bersangkutan menciptakan lagu yang bertema kuliner Nusantara.

Pete Bakar

Pete bakar dan iwak peda adalah contoh kuliner Indonesia yang memiliki rasa tiada tanding dan tiada banding. Apalagi jika kedua makanan ini disajikan bersama nasi liwet hangat yang baru saja diambil dari dapur Bunda. Ditambah dengan secangkir teh manis hangat sebagai minuman penutup acara santap siang Anda. Hemm...pasti Anda ketagihan.

 Iwak Peda, asin dan gurih rasanya.

Spesifikasi Handphone ASUS Zenfone Max

09.36 2 Comments
Spesifikasi Handphone Asus Zenfone Max
ASUS Zenfone Max

Berbagai pilihan merk handphone yang ada dipasaran tentu memberikan keleluasan bagi konsumen untuk memilih produk handphone yang sesuai harga dan manfaatnya. Nah, pada kesempatan kali ini saya ingin memberikan informasi berkaitan dengan spesifikasi handphone ASUS Zenfone Max. Berikut ini beberapa fitur yang terdapat pada ASUS Zenfone Max:

Baterai Non-Removable 5000 mAh Dengan Waktu Standby Hingga 38 Hari
ASUS Zenfone Max memiliki baterai lithium-polymer 5000 mAh yang bertahan lama sehingga dapat memberikan kebebasan bagi pengguna gadget ini untuk memakainya tanpa rasa khawatir terutama saat sedang melakukan travelling ke luar kota. Dibandingkan dengan smartphone sejenis lainnya, Zenfone Max memberikan kapasitas baterai yang jauh lebih besar. Dengan daya sebesar 5000 mAh, ASUS Zenfone Max memberikan Anda kesempatan untuk melakukan segala aktivitas seperti terhubung online pada aplikasi media sosial dengan durasi waktu yang lebih panjang. Anda dapat menikmati panggilan telepon dengan nyaman. Baterai ASUS Zenfone Max ini juga dapat standby hingga 38 hari dalam 1 kali pengecasan!. Ini tentu akan memudahkan Anda saat terjadi pemadaman listrik dan kebetulan Anda lupa mengecas handphone.

Powerbank Kemanapun Anda Pergi
Untuk memberikan layanan yang memuaskan pelanggan, ASUS Zenfone Max dapat berfungsi sebagai power bank untuk perangkat milik Anda lainnya. Hubungkan gadget Anda ke Asus Zenfone Max, maka ia akan berubah menjadi power bank secara instan.

Desain Cantik Dengan Efek Metal Stylish Berikut Cover Yang Mewah
ASUS Zenfone Max selain memiliki kapasitas baterai yang luar biasa besar serta penampilan yang luar biasa mewah. Dikelilingi dengan bingkai berefek metal yang sangat halus apabila disentuh. Selain itu, bagian belakang dari ASUS Zenfone Max dilengkapi dengan desain seperti kulit yang membuatnya tampak lebih indah dan terlihat natural. Dengan paduan desain bingkai dan bagian belakang, ASUS Zenfone Max terlihat sangat elegan dan juga terasa nyaman untuk dipegang.

Layar HD IPS Untuk Kualitas Gambar Terbaik
ASUS Zenfone Max memiliki layar HD IPS 1280 x 720 yang sangat cantik yang menawarkan sudut pandang lebar hingga 178 derajat. Segala sesuatunya dapat terlihat dengan detail dan warna juga terlihat sangat tajam serta alami, sehingga semuanya terlihat asli.

Laminasi Penuh Dengan Teknologi ASUS TruVivid
Untuk menambah kejernihan dan tingkat responsive agar lebih sempurna, ASUS Zenfone Max diciptakan dengan teknologi ASUS TruVivid yang eksklusif. Ini adalah teknologi transformasi dari desain layar empat lapis konvensional yang disusun dengan desain laminasi penuh yang menghilangkan celah udara dan menyatukan pelindung kaca dengan panel sentuh. Sehingga gambar pada layar ASUS Zenfone Max dapat terlihat dengan lebih jelas dan detail.

Display 5.5" Pada Ukuran 5" Dengan 72% Screen-to-Body-Ratio
ASUS Zenfone Max merupakan smartphone berukuran 5.5-inci dengan ukuran body sebesar perangkat 5-inci. Pencapaian ukuran ini dapat diraih dengan cara mengurangi lebar bingkai layar sekecil mungkin dan membuat ASUS Zenfone Max mempunyai rasio layar terhadap badan sebesar 72%.

Perlindungan Ekstra Gorilla Glass 4
Corning Gorilla Glass 4 menawarkan 2x lipat ketahanan terhadap kerusakan akibat jatuh atau terbentur benda. 2.5x peningkatan ketahanan terhadap kekuatan, dan 85% lebih tahan banting untuk penggunaan sehari-hari.

Pengalaman ZenUI Yang Lebih Personal, Mudah, dan Cerdas
Bebas, terkoneksi, dan ekspresif adalah dasar dari interface ASUS ZenUI. Interface baru ini memiliki desain visual istimewa ditambah fitur baru yang beragam, termasuk SnapView, Trend Micro Security dan ZenUI Instant Update untuk menyempurnakan penggunaan, memastikan keamanan dan privasi bagi pengguna. Sebagai pemilik ASUS Zenfone Max, Anda akan selalu mendapatkan update terbaru. Update terbaru akan segera dikirimkan ke Anda apabila developer aplikasi sudah mengeluarkannya, langsung dari Google Play Store. Anda dapat memilih untuk meningkatkan aplikasi ataupun tidak. Tidak perlu menunggu hingga satu bulan.

Untuk spesifikasi lengkap ASUS Zenfone Max dapat Anda lihat pada gambar berikut:

Spesifikasi Handphone ASUS Zenfone Max
Spesifikasi Handphone ASUS Zenfone Max

Agar Kita Senantiasa Awet Muda

16.24 2 Comments
Agar Kita Senantiasa Awet Muda

Usia manusia memang sudah tidak bisa ditawar lagi, manusia akan semakin tua seiring berjalannya waktu. Tanda-tanda fisik adalah yang paling mudah terlihat apakah orang tersebut masih tergolong muda atau sudah lanjut usia. Kesehatan juga menjadi sinyal yang memberikan informasi tentang usia seseorang. Meskipun manusia tidak pernah akan mengetahui kapan kematian akan menjempunya, namun selagi nafas masih berhembus kita tentu berharap agar tetap sehat dan terlihat awet muda.

Menjadi terlihat tetap awet muda meski umur sudah diatas empat puluh tahun adalah impian setiap orang yang ingin hidupnya lebih berguna dan bermakna. Ada beberapa hal yang dapat kita lakukan agar kita senantiasa awet muda:

BERSYUKURLAH
Syukur merupakan hal ajaib yang dapat meningkatkan kualitas hidup kita. Energi syukur memberikan perasaan tenang dan rileks yang membuat tubuh dan pikiran tetap bugar meski setiap hari waktu kita tersita untuk rutinitas sehari-hari.

OLAHRAGA TERATUR
Banyak pakar kesehatan setuju bahwa olahraga hukumnya wajib bagi mereka yang ingin tetap awet muda dan segar. Olahraga teratur minimal seminggu sekali sangat manjur untuk meningkatkan kondisi kesehatan tubuh, karena dengan berolahraga sel-sel tubub yang terlanjur rusak akan memperbaiki dirinya setahap demi setahap.

MAKAN DAN TIDUR YANG CUKUP
Makanlah secara teratur dengan menu yang mengandung gizi tinggi dan porsi yang sesuai dengan berat badan kita. Tidur pun tidak boleh kurang dari delapan jam dalam sehari. Usahakan jangan langsung tidur setelah makan agar kita terhindar dari penyakit.

BERPIKIR POSITIF
Pikiran positif memberikan energi baik untuk tubuh. Pikiran positif membuat organ tubuh tidak bekerja secara overdosis. Jangan biarkan stress dan kondisi tidak stabil pada emosi menguasai keseharian kita. Nah, mudah-mudahan dengan melakukan empat hal tersebut kita tetap senantiasa terlihat awet muda.

Agar Kita Dapat Mencegah Masuk Angin

16.17 Add Comment
Agar Kita Dapat Mencegah Masuk Angin
(Masuk Angin, gambar: niniekss.blogspot.com)

Hemm...siapa yang tak pernah masuk angin? Saya yakin jawabannya adalah tidak ada. Semua orang pasti pernah mengalami yang namanya masuk angin. Baik orang dewasa maupun anak-anak rentan terserang penyakit masuk angin.

Gejala yang muncul saat masuk angin antara lain: badan terasa panas dingin atau demam, sakit kepala, perut terasa mual, badan terasa pegal dan cepat merasa ngantuk. Meski secara medis formal tidak ada yang namanya masuk angin, namun penyakit ini menjadi hal merepotkan bagi banyak orang. Kerokan sering menjadi langkah yang dianggap ampuh untuk mengatasi masuk angin. Tapi kenyataannya masuk angin masih terus melanda. Bagi kita yang rentan terserang masuk angin, ada beberapa hal yang harus diperhatikan:

RUTIN SARAPAN PAGI
Jika sarapan pagi dilaksanakan secara teratur dengan porsi yang mencukupi, kita terhindar dari perut kosong yang merupakan penyebab terbanyak penyakit masuk angin. Hindari sarapan dengan makanan yang berkuah santan dan sambal karena perut kita masih dalam masa transisi setelah tidur pada malam hari.

KONSUMSI MINUMAN HANGAT
Saat tubuh kita terasa sedang tidak fit maka minumlah minuman hangat baik itu air putih, air teh, maupun susu. Jika kita ingin minum kopi sebaiknya isilah terlebih dahulu perut kita dengan air putih sebagai proses pembersihan saluran pencernaan. Dalam keadaan badan letih, jangan sekali-kali minum air dingin karena akan memicu tersumbatnya peredaran darah dan pori-pori kulit.

GUNAKAN PELINDUNG BADAN SAAT BEPERGIAN
Apabila Anda malas untuk mengenakan jaket saat bepergian, maka gunakan pakaian dengan bahan yang sedikit lebih tebal dan wajib menggunakan pakaian dalam. Mengolesi sebagian tubuh saat bepergian dapat dilakukan agar suhu tubuh tetap stabil.

OLAHRAGA PERNAPASAN
Melakukan olah raga pernapasan sangat efektif untuk mencegah masuk angin. Caranya adalah dengan duduk santai tegak, hirup napas selama beberapa detik, tahan, lalu keluarkan selama beberapa detik juga. Waktu pengambilan, penahanan, dan pelepasan udara dapat kita atur sesuai kemampuan. Misal dengan kompisisi 10:10:10 dalam hitungan detik.

Itulah beberapa hal yang dapat kita lakukan agar kita dapat mencegah masuk angin. Karena masuk angin dapat menghambat aktivitas keseharian.

Agar Kita Tidak Mudah Stress

16.10 Add Comment
Agar Kita Tidak Mudah Stress

Tuntutan hidup zaman modern dewasa ini semakin beragam dan menguat seiring perubahan mindset manusia modern yang menganggap bahwa kesuksesan seseorang ditentukan oleh satu faktor mutlak yakni materi. Sukses saat ini identik dengan kuantitas harta benda yang kita miliki.

Keadaan seperti itu kadang mengakibatkan dampak buruk bagi kesehatan psikis seseorang. Orang menjadi sulit untuk sabar, gampang marah, sebagai ciri orang sedang dilanda stress. Sebuah tekanan kejiwaan yang membuat aktivitas sehari-hari menjadi tidak nyaman untuk dijalani.

Stress terjadi akibat tidak terpenuhinya ambisi yang seharusnya dapat tercapai pada waktu dan kondisi tertentu, namun apalah daya semua itu tiba-tiba menjadi tidak berarti. Stress dapat juga terjadi manakali sebuah suasana yang diinginkan berbeda 180 derajat dengan apa yang digambarkan otak bawah sadar manusia. Nah...agar kita tidak mudah stress, tips-tips berikut ini patut kita coba:

UBAH MINDSET KITA TENTANG SESUATU
Stop memikirkan sesuatu yang akan menyiksa diri kita sendiri. Ubah pemikiran bahwa bahagia atau sukses itu adalah berkaitan dengan uang. Kita tidak boleh terbawa arus mengikuti pola pikir kebanyakan orang yang mengabaikan makna kebahagiaan dan kesuksesan. Saya yakin sebagian orang akan sepakat bahwa kebahagiaan adalah situasi yang membuat kita merasa nyaman dalam melakukan suatu aktivitas. Jika tempat tidur yang kita miliki sekarang bisa membuat kita tidur dengan nyenyak, kenapa harus memikirkan untuk memiliki kamar tidur yang mewah dan mahal. Sekali lagi bahagia itu indikator-indikatornya yang menentukan adalah diri kita sendiri, bukan orang lain. Bukan artis, bukan pula tetangga kita.

BERSYUKUR DAN BERDOA
Yah...dalam beberapa ajaran agama mengamini bahwa perilaku syukur membawa kondisi batin kita pada peningkatan kualitas dalam merasakan efek bahagia secara lebih intens dan mendalam. Berdoa dan bersyukur adalah kombinasi aktivitas religi yang mengantarkan kita pada sisi-sisi kehidupan yang menakjubkan. Energi syukur menentramkan batin yang berimbas pada kuatnya cita rasa dalam setiap pengalaman sehari-hari.

SADARILAH BAHWA KITA BERBEDA DENGAN ORANG LAIN
Manusia adalah individu yang memiliki ciri khas berbeda satu sama lain. Dus berarti apa yang menjadi patokan keberhasilan tak boleh disamakan dengan yang lain. Lebih cepat, lebih pintar, atau lebih kaya bukanlah keadaan yang menjadi beban kita dimana kita merasa seolah-olah diri kita tak berguna dibanding orang lain.

NIKMATI PAGI HARI DENGAN SECANGKIR TEH
Rutinitas kadang membuat kita tak pernah bisa menikmati suasana atau kejadian kecil yang sebenarnya merupakan kunci merangkai kebahagiaan. Sesekali rasakan hangatnya secangkir teh di pagi hari sambil menikmati segarnya udara pagi. Rasakan setiap sruputnya dengan perlahan namun pasti. Lihatlah burung-burung yang bersiul menyapa kita dengan senyuman yang tergambar dari kepak sayap mereka.

SAAT LELAH ISTIRAHATLAH
Istirahat sangat ampuh untuk menetralkan emosi manusia. Bebaskan diri kita dengan cara melupakan pikiran-pikiran yang menghambat nyenyaknya tidur kita. Kondisi lelah jangan dipaksa untuk bekerja. Sebaiknya kita paksa sejenak untuk meluruskan badan dan mulai tidur meski hanya beberapa jam saja.

RUTINKAN JADWAL PIKNIK ATAU OLAHRAGA
Piknik, rekereasi, atau plesiran merupakan hal yang tak kalah penting untuk menjaga kebugaran fikiran dan mental. Kita dapat memilih untuk melakukan piknik, memilih untuk berolahraga, atau melakukan kedua-duanya. Semua itu sesuaikan dengan waktu dan budget yang kita miliki. Yang penting aktivitas ini harus rutin dilakukan minimal sebulan sekali.

Agar Kita Tidak Terbebani Mahalnya Biaya Kesehatan

16.02 Add Comment
Agar Kita Tidak Terbebani Mahalnya Biaya Kesehatan

(Bagian Administrasi Sebuah Rumah Sakit)

Kesehatan adalah hal yang sangat berharga di zaman sekarang. Bagi kita yang anggota keluarganya pernah dirawat inap di rumah sakit tentu sangat memahami akan hal ini. Keterbatasan/sedikitnya ketersediaan pelayanan dan infrastruktur kesehatan di Indonesia yang tidak terlalu mahal dan berkualitas menjadi faktor utama yang menyebabkan biaya kesehatan menjadi mahal. Ada beberapa peralatan medis yang diperoleh dengan cara impor sehingga menentukan biaya suatu tindakan medis.

Sakit merupakan keadaan yang tidak diharapkan oleh banyak orang, kita tentu ingin agar tubuh senantiasa sehat dan tidak menderita suatu penyakit yang sampai harus dirawat inap di rumah sakit. Karena kalau judulnya sudah rawat inap, pasti biaya yang dibutuhkan akan sangat mahal mengingat penyakit yang diderita biasanya adalah penyakit kronis atau berbahaya yang dapat sewaktu-waktu menyebabkan kematian.

Pepatah mengatakan mencegah lebih mulia daripada mengatasi. Pada banyak sisi pepatah ini cukup ampuh untuk menyadarkan kita akan pentingnya menjaga kesehatan. Namun agar di masa yang akan datang kita tidak terbebani mahalnya biaya kesehatan, maka hal-hal berikut ini perlu kita pertimbangkan:
  1. Asuransi kesehatan sosial dari pemerintah seperti BPJS tidak seluruhnya mau meng-cover biaya perawatan (rawat inap) pasien di rumah sakit. Apalagi jika kebetulan kamar untuk rawat inap berbeda kelas dengan yang tertera pada identitas BPJS, Anda harus bersiap-siap membayar biaya yang tidak tercover BPJS. Jadi, memilih rumah sakit yang menyediakan kamar banyak untuk pasien adalah hal penting yang harus diutamakan. Carilah informasi dari tetangga atau saudara mengenai ketersediaan kamar rawat inap ini.
  2. Kurangi resiko mengalami penyakit kronis dengan menjaga kesehatan dengan berolah raga dan mengkonsumsi makanan serta minuman yang memiliki kandungan gizi yang tinggi. Dengan demikian ketika musibah seperti kecelakaan mengharuskan pasien untuk dirawat inap, keluarga tidak terbebani biaya diluar biaya akibat musibah yang kadang tidak terduga.
  3. Memilih asuransi kesehatan perorangan. Asuransi kesehatan perorangan ini memang biaya bulanan yang harus dicicil relatif mahal, namun manfaat yang diperoleh pemilik asuransi jauh lebih baik dari asuransi kesehatan sosial. Asuransi tipe ini diawal sudah mengadakan perjanjian yang cukup fair bagi konsumennya. Anda pun tidak rugi karena dalam beberapa tahun apabila uang asuransi Anda tidak terpakai, alias Anda sehat wal afiat, uang Anda akan menjadi tabungan dan dapat diambil sesuai perjanjian. Cermati dan tanyakan manfaat dan kewajiban jika kita memilih asuransi perorangan. Anda juga dapat belajar dari sanak famili yang pernah menggunakan layanan asuransi kesehatan. Jika Anda memiliki dana yang lebih leluasa, Anda dapat memilih asuransi kesehatan yang full-protected.
  4. Paksa diri untuk menabung. Menabung memberikan keuntungan dalam berbagai aspek kehidupan. Kebiasaan menabung diawal-awal waktu memang harus dipaksakan agar kita dapat mengatasi pengeluaran tak terduga seperti biaya kesehatan. Daripada kita pusing di kemudian hari lebih baik sedikit demi sedikit mulai menabung sehingga beban biaya di masa yang akan datang bisa dikurangi.
Demikian beberapa hal yang mudah-mudahan dapat mengingatkan kita tentang betapa pentingnya melakukan persiapan akan pengeluaran dan biaya tak terduga berkaitan dengan kesehatan.

Awak Mobil Tangki Pertamina Plumpang Akan Mogok Kerja

22.24 Add Comment
KAMI AWAK MOBIL TANGKI PERTAMINA PATRA NIAGA SUDAH SAMPAI PADA BATAS KESABARAN KAMI. MOGOK KERJA/STOP OPERASI AKAN KAMI MULAI TERHITUNG 1 NOVEMBER 2016.

Awak Mobil Tangki (AMT) Pertamina Patra Niaga Depot Plumpang yang selama ini mendistribusikan BBM ( bensin,  solar, pertalite, pertamax, pertamax plus, pertamina dex ) ke sekitar 850 Pom Bensin se Jabodetabek termasuk wilayah Puncak dan Sukabumi.

Awak Mobil Tangki Pertamina yang berjumlah kurang lebih 1.000 orang ini sudah bekerja dengan masa kerja belasan tahun tetapi status hubungan kerjanya masih Outsourcing dan dikontrak setiap setahun sekali. Mereka bekerja selama 12 jam bahkan lebih setiap harinya dengan hanya upah UMP tanpa dibayarkan lembur atas kelebihan jam kerja setiap hari. Mereka juga mendapatkan diskriminasi dengan tidak mendapatkan uang tunjangan Migas seperti pekerja/buruh Pertamina lainnya yang mendapatkan tunjangan migas setiap tahunnya.

Jam kerja yang panjang ini menjadi resiko yang harus dialami Awak Mobil Tangki Pertamina Patra Niaga yang mengakibatkan seringnya terjadi kecelakaan kerja. Upaya untuk pembenahan situasi kerja kesejahteraan dan perlindungan kerja sudah diupayakan oleh AMT PPN yang tergabung dalam FBTPI-KPBI. Mulai dari upaya Biparti hingga dikeluarkannya Nota Pemeriksaan oleh Suku Dinas Tenaga Kerja Jakarta Utara masih diabaikan oleh Manajemen Pertamina Patra Niaga.

Awak Mobil Tangki yang tergabung dalam Federasi Buruh Transportasi Pelabuhan Indonesia sampai pada titik kesabarannya dan  MEMUTUSKAN :
MOGOK KERJA MULAI TANGGAL 1 NOVEMBER 2016 SAMPAI WAKTU YANG TIDAK DITENTUKAN / SAMPAI TUNTUTAN DIPENUHI.

Kepada masyarakat Jabodetabek, Puncak dan Sukabumi kami mohon maaf atas terhentinya distribusi BBM disemua Pom Bensin Pertamina. Mogok Kerja ini kami tempuh karena Pertamina Patra Niaga tidak pernah mau mendengarkan aspirasi kami para Awak Mobil Tangki yang merupakan ujung tombak pertamina dalam mendistribukan BBM.
[Sumber WA Group]

Gambar: merdeka.com

Agar Kita Selalu Mendapatkan Keberuntungan

16.51 Add Comment
Agar Kita Selalu Mendapatkan Keberuntungan
(Berbuat baik agar hidup lebih baik)

Anda pernah dengar dan melihat ada orang yang mengatakan kalimat seperti ini: "Wah...hari ini kamu sedang apes kawan"? Ya...manusia dalam menjalani kehidupan akan mengalami yang namanya kesusahan, namun akan mengalami juga yang namanya kesenangan. Apabila seseorang mengalami kejadian tak terduga yang menyebabkan kerugian baik dari sisi materi atau sampai membahayakan keselamatan jiwanya, orang sering menyebut bahwa ia sedang apes, alias kurang beruntung.

Keberuntungan tentu menjadi peristiwa istimewa yang diharapkan terus menyelimuti kehidupan seseorang. Keberuntungan atau nasib baik tidak datang dengan tiba-tiba, karena ini merupakan bagian dari keajaiban hidup yang diberikan Tuhan. Mungkinkah seseorang bisa mengalami kehidupan yang beruntung setiap saat? Hanya Tuhan yang tahu. Namun, beberapa pakar keagamaan memberikan beberapa tips agar kita selalu mendapatkan keberuntungan:
  1. Niat Baik dan Berdoalah. Ingatkan diri kita untuk merubah tujuan hidup menjadi tujuan yang mulia sesuai dengan fitrah manusia sebagai makhluk yang ditugaskan untuk memakmurkan dunia dan bukan merusak anugerah yang diberikan Tuhan.
  2. Lakukan Kebaikan Dengan Penuh Tanggung Jawab dan Kedisiplinan. Dengan melakukan kebaikan dengan serius dan disiplin sama artinya kita sudah berusaha untuk menghindari ha-hal buruk akibat faktor "human error". Hal buruk seringkali terjadi akibat keteledoran dan kekhilafan kecil yang sering dilupakan.
  3. Berikan Senyuman dan Sapaan. Memberikan senyuman pada orang yang kita temui adalah hal penting untuk mendongkrak kebahagiaan hidup. Senyuman akan mencairkan suasana dan memudahkan kita menjalani hidup karena banyak orang yang bersimpati dan menyukai kita.
  4. Bantulah Orang Lain Saat Ia Sedang Sangat Membutuhkan. Kepedulian terhadap saudara atau teman saat ia benar-benar butuh bantuan merupakan tabungan amal yang suatu saat akan membuat energi keajaiban melingkupi hari-hari kita.
  5. Perbanyak Memuji dan Kurangi Mengkritik Di Depan Umum. Tidak ada yang sempurna pada diri manusia. Apabila Anda tidak suka dengan perilaku orang lain lebih baik Anda bicarakan secara empat mata dan bukan dengan menjelek-jelekkan orang lain di depan umum. Ucapkan terima kasih pada siapa saja yang sudah membantu pekerjaan kita sehari-hari.
  6. Bersedekahlah. Rezeki yang diberikan kepada manusia wajib didistribusikan dengan penuh keadilan agar hidup seimbang dan harmonis. Sedekah membawa kita masuk ke dalam aura kebaikan yang luar biasa kuat. Sering-seringlah bersedekah dan niatkan untuk memperbaiki kualitas hidup manusia.

Agar Urusan Lancar Di Hari Pertama Masuk Kerja

16.44 12 Comments
Agar Urusan Lancar Di Hari Pertama Masuk Kerja
(Hari pertama kerja, gambar: mysydneyhypnotherapy.com.au)

Alangkah senangnya ketika lamaran pekerjaan yang kita kirimkan mendapatkan respon yang baik dari perusahaan atau instansi yang dituju. Setelah melewati proses yang cukup melelahkan dari mulai mengikuti berbagai macam tes, sampai proses yang biasanya sangat menentukan yakni interview, akhirnya pihak personalia perusahaan tersebut mau menerima Anda sebagai karyawan. Bagi Anda yang tengah mengalami hal seperti ini saya ucapkan selamat dan bersyukurlah karena Anda berhasil mendapatkan pekerjaan.

Hari pertama masuk kerja akan menjadi momen yang tak terlupakan dimana disinilah eksistensi diri kita diuji dan momen ini bisa jadi menjadi sebuah awal dari rangkaian kisah hidup kita. Persiapkan diri kita sebaik mungkin pada hari pertama masuk kerja. Bagi Anda yang baru saja diterima bekerja dan besok atau minggu depan adalah hari pertama Anda masuk kerja, berikut ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar urusan lancar di hari pertama masuk kerja:

BERDOALAH DAN MINTA RESTU KEDUA ORANG TUA
Doa adalah sumber kekuatan dan perlindungan yang menakjubkan. Dipadukan dengan rasa kasih sayang orang tua kita, mudah-mudahan ini akan menjadi modal yang sangat powerful untuk menjalani aktivitas kita di kemudian hari. Jangan sampai di momen pertama masuk kerja, kita justru sedang berselisih paham dengan orang tua. Selesaikan jika ada masalah dan minta doa restu orang tua agar kita mendapatkan kemudahan.

HUNTING LOKASI
Ini adalah hal yang penting mengingat dengan mengenal lingkungan tempat bekerja dengan baik, maka ini akan membantu kita menyelesaikan masalah yang timbul di luar masalah teknis pekerjaan. Misalnya saja jika tiba-tiba kendaraan kita tiba-tiba mengalami kerusakan, dengan kita mengenal lokasi tempat kerja dengan baik, masalah yang mungkin kelihatan sepele ini dapat diselesaikan tanpa harus membuang-buang waktu Anda.

SILATURAHMI
Mengunjungi rumah salah satu karyawan yang sudah lama bekerja di sebuah perusahaan yang menerima lamaran kerja kita bisa dijadikan resep ampuh untuk mengurangi ketidaktahuan kita tentang pekerjaan yang akan dilakoni. Saran saya, jika Anda tidak mengenal satupun karyawan lama, berkenalanlah dengan salah seorang petugas keamanan. Kunjungi rumahnya secara kekeluargaan dan bertanyalah dengan sopan dan ramah. Mudah-mudahan ini akan membantu pekerjaan Anda di kemudian hari.

TIDUR LEBIH AWAL
Kesehatan tubuh merupakan hal mutlak yang dibutuhkan saat akan bekerja. Apalagi jika besok adalah hari pertama masuk kerja, kita tentu belum memahami seberapa besar kemampuan tubuh kita agar tetap fit sampai jam pulang bekerja tiba. Dengan tidur lebih awal kita dapat mempersiapkan kondisi tubuh yang maksimal untuk bekerja.

SIAPKAN PAKAIAN DAN PERALATAN
Setelah kita tahu mengenai Job Description yang diinformasikan saat wawancara, hal yang juga harus diperhatikan adalah menyesuaikan pakaian yang akan kita gunakan saat bekerja. Gunakan pakaian yang umum dulu dan jangan menonjolkan sisi gaya agar kita tidak terlalu menarik perhatian karyawan lama secara berlebihan. Persiapkan juga peralatan yang mendukung pekerjaan kita, seperti alat tulis, atau membawa laptop sendiri.

SUGESTI POSITIF UNTUK DIRI SENDIRI
Persiapan mental mutlak diperlukan. Kita akan menghadapi dan bekerja bersama dengan berbagai macam karakter manusia. Berikan keyakinan pada diri sendiri bahwa ini semua dapat dijalani dengan baik tanpa ada masalah. Seandainya ada masalah yakinlah bahwa kita juga akan menyelesaikannya dengan baik pula. Jangan menunjukkan sikap tegang dan berusahalah untuk rileks.

DATANG LEBIH AWAL
Dalam berbagai organisasi bisnis dewasa ini, kedisiplinan menjadi faktor utama yang menjadi bahan analisis pimpinan perusahaan dalam menilai karyawan yang memiliki kinerja tinggi dan berkomitmen membangun perusahaan. Datanglah lebih awal agar di kemudian hari kita akan terbiasa hidup disiplin dan menghargai waktu.

Itulah beberapa tips yang berguna bagi Anda yang akan memasuki hari pertama masuk kerja. Dengan mempersiapkan diri lebih baik, niscaya urusan akan lancar di hari pertama masuk kerja.

Agar Anak Kita Menjadi Cerdas dan Kreatif

16.38 Add Comment
Agar Anak Kita Menjadi Cerdas dan Kreatif
(Kreatif, gambar: joglosemar.tumblr.com)

Siapa yang tak senang melihat anak-anak kesayangan mereka tumbuh aktif dan kreatif hari demi hari. Meningkatnya kreatifitas dan kecerdasan anak berbanding lurus dengan perilaku sehari-hari mereka yang tidak mau diam dan terus bereksperimen terhadap benda, situasi, orang yang dijumpainya. Bentuk kreatifitas setiap anak berbeda satu sama lain. Orang tua harus lebih memahami perubahan perilaku anak yang sebenarnya berpotensi untuk menjadi anak yang cerdas dan kreatif, namun kebanyakan orang tua mengganggap bahwa anak tersebut cenderung nakal. Hati-hati dalam merespon apa saja yang ditunjukkan anak dalam kesehariannya. Jangan sampai potensi anak untuk menjadi lebih cerdas dan kreatif terhambat akibat larangan orang tua yang terlihat seperti orang tua yang sering memarahi anaknya.

Kreatifitas tidak datang dengan sendirinya, ia butuh faktor pemicu yang akan merangsang sel-sel otak anak. Baik otak kiri maupun kanan harus dilatih dan dikenalkan dengan berbagai hal agar anak menjadi generasi muda yang hebat. Untuk mendukung potensi dahsyat anak sejak dini dan agar anak kita menjadi cerdas dan kreatif, ada beberapa tips yang dapat dilakukan:

KENALKAN ANAK PADA ALAM SEKITARNYA
Ajaklah anak kita bermain-main di tempat-tempat yang masih alami, dimana masih banyak pepohonan yang memberikan suplai oksigen bagi otak anak. Hindari mengajak anak ke tempat bermain yang itu-itu saja. Anak akan lebih terlatih emosi dan kemampuan berpikirnya setelah melihat berbagai tempat alami yang berbeda. Jika bulan pertama Anda mengajak anak bermain dan piknik di daerah pegunungan, sebaiknya pada bulan berikutnya kenalkan anak pada udara pantai dan biarkan anak bermain-main dengan pasir pantai yang disitu anak dapat mengeksplorasi otak kanan dan kiri untuk aktif. Anak juga harus dikenalkan pada tempat yang terdapat berbagai macam fauna. Anak belajar untuk berinteraksi dengan ciptaan Tuhan lainnya.

LIBATKAN ANAK DALAM AKTIVITAS OLAH RAGA
Para ahli perkembangan anak menyepakati bahwa dengan melatih anak melalui aktivitas olah raga sangat bagus untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak sekaligus meningkatkan kreatifitas anak akibat gerakan seluruh organ tubuh anak saat berolah raga. Kenalkan ia dengan berbagai macam cabang olah raga. Apabila hari ini anak belajar menendang bola, maka besok harinya kenalkan pula ia pada olah raga lainnya seperti renang.

LIBATKAN ANAK DALAM MEMBACA BUKU
Membaca buku bersama anak Anda akan memberikan banyak manfaat positif. Sediakan buku bacaan khusus anak dan bacakan isi buku serta perlihatkan gambar yang ada di dalamnya. Reaksi positif anak adalah dengan menggerakkan tangannya untuk memegang lembaran buku. Terus bercerita dan berdogeng sambil mengenalkan jenis-jenis warna. Jika yang dibacakan adalah buku tentang mobil misalnya, kenalkan ia pada berbagai macam mobil dengan warna yang berbeda.

SEDIAKAN ALAT MUSIK UNTUK ANAK
Agar sensifitas anak terasah dan agar minatnya pada bidang seni mulai terlihat, ajarkan sedikit demi sedikit cara memainkan alat musik seperti piano atau keyboard. Alat musik jenis ini sangat membantu mengaktifkan otak kanan anak dan anak akan memiliki imajinasi yang menguat nantinya. Orang tua yang tidak mahir dalam memainkan alat musik ini, sebaiknya ikut belajar bersama anak. Jadi, judulnya sama-sama belajar, namun kedekatan Anda dengan anak semakin akrab.

BERMAIN PUZZLE, LEGO, DAN PERMAINAN OLAH BENTUK LAINNYA
Permainan seperti ini melatih kemampuan anak dalam menyusun dan menguraikan suatu benda. Anak juga mulai memahami bagaimana sebuah benda terlihat pada posisi terbalik dan sebagainya. Anak akan sibuk pada kesempatan berikutnya, jadi Anda cukup memberikan contoh beberapa kali saja.

HINDARI MEMARAHI ANAK DENGAN NADA TINGGI
Otak manusia bereaksi dengan apa yang dilihat, didengar, dan dirasakan. Saat Anda memarahi anak dengan suara bernada tinggi alias Anda membentak anak Anda, secara langsung aliran darah yang sedang mengalir di sepanjang syaraf otak akan mengalami momen kejut yang berakibat tidak baik. Istilahnya anak mengalami shock singkat pada jaringan otaknya. Menasehati sebaiknya dilakukan dengan komunikasi yang baik dan benar dengan kalimat yang mendidik. Karena otak bawah sadar manusia lebih memilih hal-hal yang baik dan alami.

Agar Tampil Cantik dan Menarik

16.32 6 Comments
Agar Tampil Cantik dan Menarik
(Cantik, gambar: moola.id)

Kecantikan merupakan hal yang sangat berharga bagi kaum perempuan. Segala usaha dilakukan agar tampil cantik dan menarik di hadapan semua orang terutama kaum laki-laki. Perempuan akan merasa senang apabila orang-orang disekitarnya memberikan umpan positif tentang penampilan, wajah, yang berujung pada opini bahwa menurut sebagian besar orang ia mampu untuk tampil cantik dan menarik. Ini merupakan kebanggaan tersendiri yang tak bisa ditukar dengan apapun, termasuk uang.

Untuk bisa tampil cantik dan menarik tentu ada beberapa proses yang harus dimengerti oleh kaum perempuan. Cantik bukanlah selalu berkaitan dengan warna kulit atau postur tubuh yang tinggi. Kecantikan adalah hal yang komprehensif, menyeluruh menyentuh aspek fisik dan non fisik. Nah, untuk Anda kaum perempuan yang ingin tampil cantik dan menarik, berikut ini ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan:

DIMULAI DARI HATI DAN INTELEGENSI
Perempuan yang ingin tampil cantik dan menarik hendaknya memiliki niat baik, rasa sayang terhadap sesama, peduli dengan orang lain, dan selalu mengganggap orang lain itu penting. Perempuan yang isi hatinya cenderung emosional dan tak memiliki kepedulian kepada orang lain, terlihat lebih membosankan. Jika ada yang melihat ia itu cantik, itu hanya berlangsung beberapa detik saja. Hati yang baik menjadi magnet yang besar untuk menarik perhatian orang lain.

Untuk tampil cantik dan menarik, Anda juga wajib menjadi perempuan yang memiliki pengetahuan yang mendalam tentang banyak hal. Anda tak harus menjadi mahir atau menjadi pakar dalam suatu bidang, namun disini yang perlu diperhatikan adalah bahwa wanita cantik adalah wanita cerdas yang tak pernah berhenti untuk membaca, mempelajari berbagai hal yang dapat meningkatkan kualitas personal dan sosial. Jika hati dan intelegensi Anda terpenuhi "gizinya", maka Anda akan sangat dihargai orang lain. Bukan hanya kaum lelaki, kaum wanita pun akan kagum dengan Anda.

PERHATIKAN PEMAKAIN BUSANA
Untuk tampil cantik dan menarik, Anda tak perlu membeli pakaian yang berharga mahal atau pakaian dengan merk yang sering digunakan para publik figur. Gunakanlah pakaian yang sesuai dengan warna kulit, sesuai dengan postur tubuh, dan yang terpenting adalah Anda merasa nyaman dengan pakaian yang digunakan dalam keseharian. Tips yang patut dicoba adalah dengan menanyakan kepada anggota keluarga di rumah tentang pakaian yang Anda gunakan. Jika sebagian besar mengatakan Anda cantik dengan pakaian tersebut, dan merasa nyaman, maka pakaian seperti itulah yang cocok untuk Anda.

TIDAK BERLEBIHAN MEMAKAI MAKE-UP
Makeup yang berlebihan akan membuat wajah dan penampilan Anda terlihat aneh dan justru mengurangi aura kecantikan Anda. Kaum pria lebih menyukai perempuan yang memakai makeup sederhana dan serasi dengan warna kulit. Hati-hati juga dengan makeup yang tidak berkualitas yang dapat merusak kesehatan kulit. Gunakan makeup dari bahan alami dan mudah terjangkau. Anda juga dapat memakai masker dari buah-buahan untuk lebih menyegarkan kulit wajah.

SAYANGI KULIT ANDA
Kulit merupakan bagian yang sering dilihat untuk menentukan apakah seorang wanita itu cantik dan menarik. Warna kulit bukanlah alasan untuk menentukan kecantikan seseorang. Yang menjadi perhatian adalah apabila seorang wanita memiliki kulit yang sehat dan segar. Konsumsilah buah-buahan dan sayuran agar kulit Anda mendapatkan nutrisi yang baik untuk meningkatkan kesehatan kulit tersebut. Olah raga juga dapat mempercepat kesehatan kulit dan akan mendongkrak penampilan Anda.

Pertolongan Pertama Saat Tersedak Makanan, Salah Bantal, Kram Kaki, dan Kaki Kesemutan

16.26 Add Comment
Pertolongan Pertama Saat Tersedak Makanan, Salah Bantal, Kram Kaki, dan Kaki Kesemutan
(Kaki kram, gambar: www.1health.id)

Saat terjadi sesuatu hal buruk pada anggota tubuh kita, secara otomatis bagian tubuh yang lainnya akan bereaksi sebagai cara untuk mengurangi rasa sakit. Namun, sayangnya langkah penanganan yang kurang benar belum mampu untuk mengatasi rasa sakit tersebut. Nah, kejadian dibawah ini tentu pernah kita alami:
1. Tersedak makanan
2. Salah bantal
3. Kram kaki
4. Kaki kesemutan

Cara mengatasi yang benar saat kita mengalami salah satu dari keempat hal tersebut adalah:

TERSENDAK MAKANAN
Saat kita mengalami tersedak makanan atau keselek, kita hanya perlu mengangkat tangan. Di Atlantic City, New Jersey, AS, ada seorang bocah berusia 5 tahun bernama A'Zir Spence yang secara cerdik berhasil menyelamatkan nyawa neneknya, metode yang dipergunakannya sangat sederhana, hanya perlu mengangkat tangan. Shirldine Stewart berusia 56 tahun sedang menonton televisi di rumah sambil makan jelly ketika cucunya Spence turun ke bawah untuk menanyakan sesuatu kepadanya.

Ketika sang nenek memalingkan muka untuk memandang cucunya, sepotong jelly tersangkut di kerongkongannya. Sang nenek berusaha menolong diri sendiri dengan menekan-nekan bagian perut, namun tidak ada gunanya, Spence lalu bertanya: “Nek! Apakah nenek tersedak?”, namun sang nenek tidak bisa menjawab (orang sedang tersedak memang tidak bisa bicara). “Saya rasa nenek tersedak. Nek! Ayo cepat naikkan tangan nenek!” Nenek Stewart lalu mengangkat tangan di atas kepalanya dan ternyata jelly itu keluar dari kerongkongannya. Spence menyampaikan kalau metode ini dipelajarinya di sekolah. Jadi cara penanganan jika tersedak makanan adalah hanya perlu mengangkat tangan.

SALAH BANTAL
Kadangkala ketika bangun tidur, anda menemukan diri anda salah bantal, yaitu merasa nyeri di leher. Apa yang harus dilakukan ketika salah bantal? Ketika merasa salah bantal, anda hanya perlu mengangkat kaki anda, kemudian tarik ibu jari kaki dan pijat dengan memutar searah atau berlawanan arah jarum jam.

KRAM KAKI
Ketika kram kaki kiri, angkat tangan kanan tinggi-tinggi, ketika kram kaki kanan, angkat tangan kiri tinggi-tinggi, segera akan terasa lebih enak.

KAKI KESEMUTAN
Ketika kaki kiri kesemutan, ayun telapak tangan kanan dengan sekuat tenaga, ketika kaki kanan kesemutan, ayun telapak tangan kiri dengan sekuat tenaga. 

Mudah-mudahan langkah-langkah seperti ini dapat menolong keluarga atau diri kita saat tersedak makanan, salah bantal, kram kaki, dan kaki kesemutan.