Panduan Menulis Artikel Blog Versi Mas Donda

21.08

Panduan Menulis Artikel Blog

Panduan menulis artikel versi Mas Donda ini saya susun berdasarkan pengalaman pribadi. Setelah belajar memahami bagaimana menulis artikel dari beberapa blog master, maka saya rangkum apa yang selama ini saya pelajari.

Ini mungkin bukanlah sebuah panduan yang ampuh 100 persen. Tetapi sesuai dengan penelitian kecil-kecilan, panduan ini InsyaAllah bisa membantu Sobat blogger sekalian.

Setiap blogger pasti menginginkan agar artikel yang ditulisnya disukai pengunjung dan trafik blog semakin meningkat.

Meskipun trafik blog saya ini belum cukup untuk menyamai blog para master, tetapi suatu saat saya yakin akan bisa sesukses blog mereka.

Beberapa Hal Yang Sebaiknya Sobat Perhatikan Dalam Menulis Artikel

Untuk menulis artikel agar bisa tampil apik di halaman awal mesin pencari tentu bukan perkara yang mudah.

Ada banyak yang harus Sobat pahami dengan benar. Ini bertujuan agar apa yang Sobat lakukan menjadi lebih ringan nantinya.

Yah benar, menjadi ringan karena trafik blog bisa terus menanjak tajam, "setajam" impian Sobat.
Dalam menuliskan artikel, Sobat sebaiknya memperhatikan hal-hal berikut ini:

1. Terbiasa Dengan Artikel 1000 Kata

1000 kata dalam artikel adalah anjuran para master. Kalau menurut tool Yoast, jumlah artikel minimal adalah 300 kata.

Sayapun merasakan bahwa dengan seringnya membuat artikel padat sebanyak 1000 kata, maka kualitas blog akan meningkat.

Bukan hanya itu saja, Sobat juga akan semakin mahir menulis artikel. Kalau dalam bahasa saya adalah semakin "ketagih*n" untuk terus menulis artikel.

Agar artikel bisa genap 1000 kata, maka Sobat bisa menyusunnya dengan cara membuat kerangka karangan.
Kerangka karangan dalam dunia per-SEO-an biasa dikenal dengan istilah heading atau subheading. Yang biasanya dibuat dengan cara menambahkan kode H1 atau H2 dan seterusnya.

Karena menggunakan ponsel dalam menulis artikel, saya biasanya membuat kerangka karangan ini dengan memberikan tanda.

Yakni dengan memberikan efek huruf tebal pada kalimat yang akan dijadikan kerangka karangan/artikel.

Baru keesokan harinya saya edit menggunakan komputer dengan menambahkan kode H1 atau H2.
Untuk membuat 1000 kata dalam artikel, kira-kira Sobat membutuhkan 6-7 kalimat "heading" sebagai kerangka karangan.

Silahkan buktikan dengan menulis artikel sejumlah 1000 kata minimal. Dan rasakan perubahan yang menyenangkan pada trafik blog Sobat.

2. Ikuti Aturan Atau Standar Halaman Web

Sebuah halaman website atau blog ternyata terdapat beberapa aturan atau standar tersendiri.
Standar tersebut bukan saja saya baca dari blog-blog Indonesia saja. Berbagai blog "bule" dan juga tayangan tutorial di Youtube juga mengisyaratkan hal yang senada.

Contohnya adalah berkaitan dengan perataan teks pada artikel. Standar yang berlaku adalah menggunakan perataan kiri.

Mungkin Sobat berpendapat bahwa perataan kanan-kiri adalah yang terbaik. Karena artikel akan terlihat rapi dan elegan.

Tapi ternyata jenis perataan yang direkomendasikan adalah rata kiri. Dari situlah saya lantas merubah secara bertahap pada artikel-artikel di blog saya.

Yang tadinya rata kanan kiri (justify), kemudian saya ubah ke rata kiri. Hasilnya sangat menakjubkan ternyata. Terutama pada peningkatan trafik / kunjungan pada blog. Trafik blog untuk kategori lokal (pengunjung dari Indonesia) meningkat drastis.

Termasuk juga dalam membuat komposisi kalimat dalam satu paragraf. Buatlah dalam satu paragraf (baris terakhir yang di-enter) sebanyak 2 sampai 3 baris kalimat saja.

Tujuannya agar "sistem" perayap pada mesin mencari mudah men-scan halaman blog Sobat. Maka Sobat bisa lihat perubahan pada blog saya.

Paragraf yang padat baris kalimat, saya pangkas posisinya menjadi beberapa paragraf. Dalam EYD hal itu mungkin tidak benar. Tapi blog bersifat patuh pada mesin pencari.

3. Sisipkan Link Internal Maupun Eksternal

Dulu waktu saya masih lugu dan belum mengerti sedikit tentang SEO, saya tidak pernah menyertakan link. Baik link internal (ke dalam artikel di blog sendiri) maupun link eksternal.

Padahal dua-duanya dianjurkan dalam SEO. Jumlah link silahkan Sobat atur dan sesuaikan.
Saya biasanya menyisipkan 3 link internal dan 1 link eksternal. Dan terbukti ini sangat bagus bagi blog yang kita kelola.

Dalam menyisipkan link Sobat bisa menerapkan beberapa metode. Semuanya sah-sah saja.
Yang terpenting adalah jangan sampai link tersebut mengganggu kenyamanan pengunjung blog. Terutama saat mereka sedang serius membaca artikel.

Agar tak mengganggu keasyikkan pengunjung, letakkan link pada bagian akhir dari artikel. Jika diawal, setting link pada kata-kata yang berhubungan dengan artikel lainnya pada blog Sobat.

4. Hindari Kesalahan Dalam Mengetik Kata

Ini sering terjadi pada blog saya dan juga blog-blog lainnya. Kesalahan mengetik bisa berdampak buruk bagi blog Sobat.

Terutama hal ini sangat merugikan, karena Sobat berpotensi kehilangan pengunjung lintas negara.
Artikel yang minim kesalahan dalam mengetik, akan mudah diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa asing.
Coba bayangkan. Misalnya Sobat yang seharusnya menulis kata "pergi", tetapi justru tertulis "perfi".
Maka bisa dipastikan hasil terjemahan artikel Sobat akan terlihat berantakan. Ini pasti sangat dibenci pengunjung mancanegara.

Kesalahan mengetik juga berdampak buruk dari segi SEO. Semua sudah oke sih. Tapi hanya karena kesalahan 1 kata kadang bisa menyebabkan mesin pencari "gagal" meng-crawl blog Sobat dengan baik.

Gambar: arryrahmawan.net

5. Memilih Topik dan Judul Artikel Melalui Riset Keyword

Menentukan topik apa yang akan disampaikan dalam artikel berkaitan dengan pemilihan judul. Seringkali apa yang tertera pada judul itu berisi topik yang kita bidik untuk disajikan.

Membuat judul yang menarik memang bukan perkara yang mudah. Inspirasi dari seorang blogger sangat berperan menentukan kesuksesan Sobat dalam membuat judul.

Judul artikel yang terlihat "bombastis" memang cukup menguntungkan bagi peningkatan trafik. Tapi yang perlu diingat, jangan sampai judul yang bisa jadi viral itu tak sebanding dengan kualitas artikel.

Bagi saya, lebih baik membuat judul yang biasa saja (standar), tetapi isi artikel terlihat berbobot dan mengesankan.

Karena artikel yang mengesankan akan berdampak baik bagi blog dalam waktu jangka panjang. Namun Sobat boleh sesekali membuat judul yang fantastis pada artikel bertopik ringan dan menghibur.

Dan jangan lupa untuk selalu melakukan riset keyword terlebih dahulu. Tujuannya agar blog Sobat memiliki peluang yang besar untuk bisa naik podium Google. Di beberapa blog banyak sekali panduan riset keyword baik dengan tool gratisan maupun berbayar.

6. Menulislah Dengan Gembira dan Lepas

Suasana tenang, nyaman, dan gembira sangat dibutuhkan seorang blogger saat menulis artikel.
Konsentrasi pikiran pun sangat membantu dalam membuat artikel yang berkualitas.

Tanpa konsentrasi yang baik, Sobat pasti akan kesulitan saat menulis artikel panjang.
Misalnya jika Sobat akan menulis artikel diatas 1000 kata. Konsentrasi berguna agar setiap kalimat dalam artikel tak terlepas dari tema.

Saya pun pernah mengalaminya. Ketika menjumpai bahwa kalimat yang saya susun terlepas dari tema, disitulah saya mulai bingung.

Lain halnya jika yang kita tulis itu masih berhubungan dengan topik utama. Maka proses menulis artikel akan mengalir deras tanpa hambatan.

Bebaskan pikiran Sobat untuk sementara waktu. Jika sedang ada masalah, anggap saja masalah itu tidak sedang terjadi.

Baca Juga Artikel : APA KABAR JURAGAN CIPIR?

Suatu saat Sobat akan merasakan suatu keasyikkan. Saat jemari tangan Sobat serasa tak mau berhenti untuk menulis.

Sobat akan merasakan sensasi menulis seperti sedang berbicara atau ngobrol. Jika Sobat sudah sampai tahap ini, maka saya ucapkan Selamat!. Artinya Sobat sudah menjadi penulis hebat. Dan setelahnya, Sobat akan terus keranjingan untuk menulis.

Kemudian, jika Sobat sudah bisa mencapai sensasi menulis seperti sedang memikirkan sesuatu. Maka ini lebih hebat lagi.

Artinya Sobat telah menjadi penulis dahsyat. Yakni, APA YANG ANDA TULIS, ADALAH APA YANG ANDA PIKIRKAN, DAN APA YANG ANDA PIKIRKAN LANGSUNG TERTUANG DALAM TULISAN !!!.

Pikiran dan jemari tangan Sobat seperti sudah menyatu erat dan harmonis. Sehingga ini bisa membuat Sobat serasa tak ingin berhenti untuk terus menulis.

7. Hargai Karya Orang Lain

Sebuah artikel tentu dibuat dengan susah payah oleh penulisnya. Bahkan untuk membuat sebuah tulisan, kadang riset dan penelitian perlu dilakukan. Bisa jadi sebuah tulisan baru dapat rampung disusun setelah berminggu-minggu mengumpulkan data dan menganalisisnya.

Karena itulah hargai karya orang lain. Terutama saat artikel yang Sobat tulis terinspirasi oleh sumber tertentu. Baik itu yang berasal dari media cetak maupun online.

Jika Sobat hanya sedikit saja mengutip sebuah tulisan, maka Sobat tetap wajib menyertakan sumbernya.

Hal ini tentu akan berdampak baik bagi reputasi Sobat sebagai blogger. Orang pun akan menghargai tulisan Sobat.

8. Pertahankan Gaya Penulisan Sobat

Setiap penulis, setiap blogger adalah pribadi-pribadi yang unik. Sesuatu yang unik akan memberikan warna yang berbeda.

Bisa jadi orang menyukai artikel Sobat bukan karena isi dan temanya. Tetapi karena mereka terkesan dengan gaya penulisan Sobat yang unik.

Okelah kalau diawal-awal menulis Sobat sedikit "mengadopsi" gaya penulisan blogger lain. Namun untuk proses selanjutnya percayalah dengan "style" diri Sobat sendiri.

Karena saya yakin, dengan mempertahankan gaya penulisan Sobat sendiri, dampaknya sangat menakjubkan.

9. Selalu Berusaha Meningkatkan Kemampuan Menulis (Kualitas Diri)

Artikel menjadi "gizi" utama pada blog. Itu berarti bahwa menulis ibarat kegiatan "masak-memasak" yang sebaiknya dilakukan secara rutin dan berkesinambungan. Resep yang ampuh bisa Sobat pelajari dari rekan-rekan blogger lainnya secara bertahap.

Agar dapat meningkatkan kemampuan menulis, maka blogger perlu memiliki 4 (empat) hal dasar berikut ini demi terwujudnya impian menjadi penulis artikel blog yang handal.

Seperti yang pernah disampaikan oleh seorang sastrawan Arswendo Atmowiloto pada sebuah tulisan berjudul "Arswendo: Mulailah Menulis Tanpa Beban". Yang terbit pada harian Kompas Edisi Sabtu, 30 Juni 2018, halaman 12. Keempat hal dasar tersebut adalah:

#1. Kreativitas

Kreativitas akan terbangun ketika seorang blogger segera mulai menulis. Apa yang bisa Sobat tulis sekarang, maka tulislah saat ini juga. Jangan menunda-nunda untuk menulis artikel di lain waktu.

Saat ada ide yang keluar dari "kepala", maka sebaiknya segera langsung dituangkan dalam artikel. Namun, jika kebetulan Sobat sedang sibuk dengan aktifitas lain, maka catatlah ide-ide tersebut (judul atau poin-poinnya) ke dalam media apapun yang ada.

Baca Juga Artikel : 25 AKTIFITAS POSITIF YANG DAPAT MENJAGA MOOD ANDA

Bisa Sobat tulis pada secarik kertas, direkam melalui gadget, atau media lainnya. Karena ide adalah sesuatu yang mewah dan mahal. Dan pikiran akan terus bergerak seperti awan yang tertiup angin.

Kreativitas juga bisa dilatih dengan cara menerapkan teknik ATM, yakni Amati, Tiru (dengan style sendiri), dan Modifikasi. Yah benar, Sobat boleh menulis sesuatu yang baru, atau menulis sesuatu yang lama tapi diperbarui.

#2. Kebutuhan Untuk Berprestasi

Kebutuhan untuk berprestasi (need for achievement) wajib bersemayam dalam diri seorang blogger. Prestasi itu berguna sebagai "booster" untuk mempercepat tercapainya impian Sobat.

Misalnya hari ini Sobat baru bisa menulis artikel sejumlah 500 kata, maka dalam waktu dua bulan Sobat bisa menargetkan untuk mampu menulis artikel sejumlah 1000 kata.

Baca Juga Artikel : 5 CARA AMPUH MENGUSIR RASA MALAS

Prestasi juga bisa dipantau melalui "dashboard" blog Sobat. Apakah pengunjung bertambah banyak setiap hari? Alhamdulillah jika iya. Dan berusahalah tak kenal lelah jika pengunjung masih sedikit.

#3. Berbagi Informasi Dengan Penulis (Blog) Lainnya

Jangan malu untuk bertanya kepada rekan blogger lainnya. Meskipun kadang hal itu terlihat lucu, karena Sobat akan terlihat seperti anak TK yang baru mengenal angka dan huruf.

Bagi saya ini bukan persoalan penting. Bahkan meskipun trafik blog ini akan terus meningkat nanti, saya merasa masih seperti seorang "newbie" alias pemula.

Informasi, tips, trik, panduan bisa Sobat lihat pada artikel-artikel blog Sahabat kita. Ada seabreg blog yang membahas topik blog dan bagaimana melakukan "monetasi" yang jitu pada blog.

#4. Profesional

Profesional berarti Sobat harus memiliki jiwa pantang menyerah dan setia pada dunia penulisan (dunia blogging).

Meskipun tahun-tahun awal ngeblog Sobat harus kehilangan waktu dan tenaga, namun semangat tak kenal lelah dan pantang menyerah sangat dibutuhkan oleh seorang blogger untuk meraih kesuksesan.

Baca Juga Artikel : CERITA SEORANG KAKEK YANG RINDU ANAK CUCUNYA

Termasuk Sobat harus mencintai profesi sebagai blogger. Sobat harus bahagia bahwa Sobat adalah seorang blogger. Anggaplah blog seperti "isteri kedua" yang Sobat cintai / sayangi sepanjang masa....hehehe.

Keempat hal dasar tersebut InsyaAllah akan mengantarkan kita menuju tercapainya kesuksesan. Sehingga blog bisa menjadi salah satu penopang kebahagiaan hidup Sobat.

Penutup

Itulah beberapa panduan menulis artikel blog versi Mas Donda. Sebuah panduan yang sifatnya anjuran.

Tujuannya agar Sobat sekalian bisa menjadi penulis dan sekaligus blogger-blogger hebat yang sukses dan bahagia. Sehingga blog bisa memberikan banyak kebaikan untuk kita semua. Kepuasaan diri (passion) dan juga penghasilan.

Semoga apa yang saya sampaikan kali ini bisa bermanfaat untuk kita semua. Tak ada gading yang tak retak. Apa yang saya tulis bukanlah sebuah "kebenaran" yang mutlak. Karena saya hanya manusia biasa.

Selamat mencoba panduan yang saya beberkan dan salam sukses selalu!. Semangat!.
Previous
Next Post »

6 komentar

  1. kayanya untuk sampai bikin artikel dengan total 1000 kata ga mudah apalagi belum ada inspirasi yah mas doddy.. kadang emang tu sering typo padhal udah di cek beberapa kali suka kelupaan yaaa.. makasih ya sharenya,, semoga aku juga bisa memperbaiki kualitas artikelnya xixixi

    BalasHapus
    Balasan
    1. Xixixi...
      Menulis seperti lagi ngerumpi saja Teh Vika. Emak-emak biasanya suka ngerumpi. Nah itu ditransfer jadi ngerumpi lewat tulisan...pasti deh bisa lebih dari 1000 kata...hehehe

      Hapus
  2. Poin penting dari menulis si kalo menurut aku adalah inspirasi ya mas. karena kalo gk ada inspirasi kayanya akan sulit buat berimajinasi untuk menuangkan kreatifitas ke dalam bentuk kata-kata.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Inspirasi bisa didapatkan dgn seringnya kita menulis. Semangat adalah bahan bakar utama utk mau menulis. Jangan minder dulu dan berpikir bahwa tulisan kita itu kurang baik. Biar waktu yg akan menilainya.

      Hapus
  3. Halo mas donda gimana kabarnya, pernah ingat saya??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alhamdulillah Mas Ali Wafa. Tentu saja masih ingat sobat-sobat yang dulu sering bersua di komentar-komentar blog. Sukses terus ya...

      Hapus