Inilah Mimpi Resta Si Pemilik Warkop Mbak Pesek

17.18
"Woi!!!...pada diem-diem bae, ngopi napa ngopi?" Kalimat tersebut menjadi sangat viral di awal tahun 2018 kemarin. Berbagai versi dari video ajakan unik untuk ngopi ini pun sudah dirilis dengan berbagai versi lucu. Mulai dari kakek-kakek dan nenek-nenek, sampai artis setenar Sule ikut "latah" membuat video "ngopi bae" tersebut. Dan saya pun ikut-ikutan membuat video seperti itu...hehehe.

Nah, berkaitan dengan aktifitas minum kopi ini, seperti yang telah ramai diperbincangkan oleh para netizen, di Kota Surabaya ada sebuah warung kopi tenar yang diberi nama "Warkop Mbak Pesek". Baru dua bulan dibuka, warung kopi ini menjadi terkenal dan ramai diposting ulang di beberapa media sosial.

Warkop Mbak Pesek yang beralamat di Jalan Kendangsari Gang Lebar No. 146, Surabaya ini menjadi terkenal karena pelayanan ramah yang diberikan oleh perempuan cantik yang sekaligus pemilik warung kopi tersebut. Resta panggilan akrab dari Clearesta Alda Tulistyono merupakan salah satu pemilik yang melayani sendiri pengunjung warung kopinya.

Resta Si Pemilik Warkop Mbak Pesek, Gambar: lifeloe.net

Selain memberikan fasilitas wifi gratis, Warkop Mbak Pesek ini juga dilengkapi dengan ketersediaan beberapa outlet listrik, sehingga para penikmat minuman kopi tidak perlu khawatir saat perangkat seluler dan gadget mereka mengalami "lowbat". Ini tentu menjadi fasilitas pendongkrak omzet warung kopi tersebut.

Saat diwawancarai oleh sebuah program infotaintment di salah satu stasiun televisi swasta nasional, Resta pemilik Warkop Mbak Pesek mengutarakan bahwa ia bersama temannya (kekasihnya) mempunyai mimpi ingin mendirikan sebuah cafe jika usaha warung kopi mereka sudah berkembang pesat.


Resta, meskipun sering "diganggu" oleh beberapa pria iseng yang bekunjung ke warung kopinya, tak mengurangi tekadnya untuk terus mengembangkan bisnis warung kopi miliknya ini. Ia berharap, saat sudah bisa mendirikan cafe sesuai impiannya, ia bisa membahagiakan orang-orang yang dicintainya dan bisa mempekerjakan para SPG seperti dirinya dulu, agar bisa menjadi pekerja yang tidak lagi "dicap buruk" oleh banyak orang. Hemm...kira-kira apa ya nanti nama cafe tersebut? Cafe Mbak Pesek atau Cafe Mbak Mancung ya? Hehehe....Salam Olahraga!.
Previous
Next Post »

2 komentar

  1. Waaaa ada ada aja ni namanya warung mbak pesek hehhee padahal cantik ya mbaknya.. aku liat tadi di salah satu tv swasta dia lagi d wawancara ahahhaa langsung terkenal gtu yaaa

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hahahaha...namanya juga Mbak Pesek. Betul Mba Vika, nggak tahunya kita sama-sama habis nonton infotaintment bareng yah? Ckckckck...nah buat Mba Vika juga cocok itu dijadiin nama butik atau distro. Vika Collection gitu...hehehehe.

      Hapus