Kuliner - Makan Siang Di Ayam Kriwil Rawamangun

13.14
Acara jalan-jalan nggak akan seru kalau nggak ditutup dengan makan-makan bareng sanak keluarga atau teman kongkow sehari-hari. Setelah puas menikmati berbagai tempat wisata baik yang alami maupun buatan di pagi hari, tak lama kemudian perut pasti pada protes karena hari sudah mulai siang. Maka sudah barang tentu kita kudu mampir ke suatu tempat makan.

Suasana di Ayam Kriwil Cafe Rawamangun - Jakarta Timur
Suasana di Ayam Kriwil Cafe Rawamangun

Sebagai ibukota Negara Kesatuan Republik Indonesia Jakarta memiliki berbagai pilihan lokasi kuliner. Ada yang khusus menyajikan masakan mancanegara, ada yang setia dengan kuliner lokal yang memiliki citarasa khas tak terlupakan. Masalah harga juga bervariasi, dari mulai yang murah sampai yang jutaan rupiah. Maka dari itu apabila Anda memilih makan di cafe atau resto di Jakarta, jangan lupa untuk menanyakan profil resto tersebut kepada teman dan sanak keluarga. Jangan sampai Anda spot jantung karena harus membayar jutaan rupiah untuk sekali makan saja.

Bagi Anda yang kebetulan sedang berada di daerah Rawamangun, Jakarta Timur, ada sebuah cafe yang menyediakan menu masakan utama berbahan baku ayam. Cafe tersebut bernama Ayam Kriwil yang beralamat di Jalan Balai Pustaka No. 28, Rawamangun, Jakarta Timur. Ayam Kriwil memiliki tempat parkir untuk sekitar 7 mobil dan 20 an sepeda motor yang dapat bersandar di tempat ini.

Daftar Menu Masakan Ayam Kriwil
Daftar Menu Makanan Ayam Kriwil

Sambel ekstra hot yang dijuluki Sambel Mercon ini terbilang sangat memanjakan Anda yang hobi makan makanan pedas. Anda juga dapat mencicipi tahu gejrot dengan bumbu khasnya yang sangat terasa di lidah, pisang bakar dengan taburan keju yang legit, dan berbagai menu spesial lainnya. Menu seperti Pete Garang, Bawang Kriwil, atau Penyet Jontor adalah beberapa menu terlaris yang disukai pengunjung. Jangan khawatir, harga makanan di Ayam Kriwil sesuai untuk kantong mahasiswa atau pelajar.
Previous
Next Post »

2 komentar