Gurihnya Penghasilan Dari Bisnis Bantal

10.17
Siapa yang tak suka dengan gambar menarik dan lucu yang melekat pada bantal sebagai penyangga kepala saat manusia terlelap dalam mimpi. Bantal yang empuk menjadi syarat utama yang harus dipenuhi selain tempat tidur yang nyaman, agar istirahat kita menjadi lebih sempurna. Badan sehat dan pikiran fresh saat bangun tidur adalah hal wajib yang mesti kita alami setiap pagi. Bantal yang empuk, terbuat dari bahan yang higenis, bebas debu, tentu sangat baik untuk dijadikan alas tidur agar kesehatan meningkat.

Bisnis bantal merupakan salah satu bisnis perlengkapan rumah tangga yang kini boleh dikatakan sangat menggiurkan. Keuntungan yang diperoleh pedagang pun terbilang besar, hampir menyamai keuntungan bisnis pakaian. Dan masyarakat pun mulai berubah kebiasaan yang tadinya bantal dipakai dalam waktu yang lama, sekarang hampir setiap setahun sekali keluarga memilih untuk mengganti bantal yang lama dengan bantal yang baru.

Bantal Lucu dan Unik Disukai Anak-anak
Bantal Lucu dan Unik Disukai Anak-anak

Bantal dengan motif yang unik, lucu, penuh warna menjadi pilihan masyarakat untuk memberikan kesan hangat dalam ruang tidur anggota keluarga. Motif atau gambar karakter tokoh idola juga laris manis bak kacang godog, sangat disukai anak-anak maupun orang dewasa.

Seorang teman yang baru beberapa tahun menjadi produsen bantal mengatakan bahwa omzet per bulan yang dia peroleh sudah mencapai satu milyar rupiah, jumlah yang cukup menggiurkan dari bisnis bantal mengingat belum lama ia menekuni bisnis ini. Bagaimana, Anda tertarik untuk mencoba?
Previous
Next Post »
0 Komentar