Info Untuk GTK Hanya Dapat Diakses Melalui SIM PKB

10.50
Berdasarkan informasi yang disampaikan pada website http://info.gtk.kemdikbud.go.id/, ada perubahan pada akases info GTK yakni:
Untuk membuka info GTK hanya dapat dilakukan melalui SIM PKB, langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
  1. Buka aplikasi SIMPKB : https://paspor.simpkb.id/
  2. Login menggunakan Account SIM PKB (nomor peserta UKG)
  3. Cari Layanan Info GTK
  4. Click Layanan Info GTK untuk membuka info GTK
Jika setelah klik layanan info gtk, halaman info gtk tidak terbuka atau ada keterangan bahwa data tidak ditemukan, maka cek penulisan nomor peserta UKG pada aplikasi dapodik anda sudah benar atau belum.
Info GTK Hanya Dapat Diakses Melalui SIM PKB



Info GTK Hanya Dapat Diakses Melalui SIM PKB

Ini berarti bahwa data nomor peserta UKG wajib diisi pada Dapodik, agar guru dapat membuka akses untuk melihat atau mengecek apakah data guru tersebut sudah valid, jam mengajar sesuai, dan guru layak untuk menerima tunjangan profesi.


SIM PKB Kemendikbud
SIM PKB Kemendikbud

Setelah menyampaikan data nomor peserta UKG kepada operator sekolah untuk diinput pada Aplikasi Dapodik, maka kemudian kita bisa login menggunkan akun SIM PKB. Setelah sukses login kemudian pilih menu Layanan Info GTK seperti gambar berikut:

Menu Layanan Info GTK
Menu Layanan Info GTK

Apabila setelah menu Layanan Info GTK Anda klik muncul data PTK dan rincian jam mengajar, maka Anda tinggal mengecek pada ATM atau buku tabungan dimana rekening untuk menyalurkan tunjangan profesi Anda daftarkan sebelumnya. Kalau sudah masuk dananya ya Alhamdulillah, kalaupun belum maka cek pada operator dan pastika bahwa data nomor peserta UKG sudah diinput pada Aplikasi Dapodik. Pesan error ketika nomor peserta UKG belum diinput adalah seperti gambar dibawah ini:
Info GTK Kosong Karena Nomor Peserta UKG Belum Terinput Pada Dapodik
Info GTK Kosong Karena Nomor Peserta UKG Belum Terinput Pada Dapodik

Sementara cukup sekian yang dapat saya sampaikan, dan informasi lainnya akan saya share setelah ada guru di sekolah saya yang sukses mendapatkan tunjangan profesi.
Previous
Next Post »
0 Komentar